Liputan6.com, Yogyakarta - Kasus penghinaan melalui media sosial Path yang menjerat Florence Sihombing memasuki tahap persidangan. Rencananya, Flo panggilan Florence yang juga mahasiswa program Magister Kenotariatan Universitas Gadjah Mada itu akan menjalani sidang perdananya pada Rabu 12 November 2014.
Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejaksaan Tinggi Daerah Istimewa Yogyakarta Purwanta Sudarmaji mengatakan, pada sidang perdana itu Flo akan mendengarkan pembacaan dakwaan oleh jaksa penuntut umum (JPU).
"Perkara Florence akan disidangkan besok Rabu," kata Purwanta kepada Liputan6.com di Yogyakarta, Senin (10/11/2014).
Purwanta menjelaskan, berkas perkara Flo sudah masuk ke Pengadilan Negeri Yogyakarta dengan registrasi bernomor 382/pid.sus/2014/PN.Yk. Sidang perkara Flo akan dipimpin oleh hakim ketua Bambang Sunanta dengan didampingi dua hakim anggota, yaitu Soewarno dan Ikhwan Hendratno.
Sedangkan jaksa penuntut ada dari Kejaksaan Tinggi DIY dan Kejaksaan Negeri Yogyakarta.
"Sudah masuk sejak minggu kemarin berkasnya. Sudah lengkap juga. Jadi sekarang di pengadilan," pungkas Purwanta.
Flo dilaporkan ke Polda DIY oleh LSM Jati Sura pada 28 Agustus silam. Flo dianggap telah menghina dan mengumpat warga Yogya melalui statusnya di Path.
Florence Sihombing akan didakwa dengan sengaja tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan kebencian dan permusuhan individu dan atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan antargolongan sesuai Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
Florence Sihombing Akan Jalani Sidang Perdana Besok
Pada sidang perdana itu Florence Sihombing akan mendengarkan pembacaan dakwaan oleh jaksa penuntut umum.
Diperbarui 11 Nov 2014, 06:57 WIBDiterbitkan 11 Nov 2014, 06:57 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Buku Kebaya, Keangggunan Yang Diwariskan Dirilis, Ajak Masyarakat untuk Jaga Warisan Budaya
VIDEO: Markas Judol Jaringan Internasional Digerebek di Batam, Uang Rp13 Miliar Disita
Profil Fahmi Muhammad Hanif, Sosok Pengusaha yang Juga Salah Satu Bupati Termuda di Indonesia
Ini Alasan Hyundai STARGAZER Essential Tech Cocok Buat Dipakai Mudik
Sinopsis Drakor Buried Hearts, Park Hyung Sik Tampilkan Sisi Baru
Kepala OIKN Bakal Bagi-Bagi Lahan IKN Gratis, Menteri ATR/BPN Buka Suara
Ciri-ciri Penyakit Gula Kering: Kenali Tanda, Gejala, dan Komplikasinya
Official Teaser Film Musikal 'Siapa Dia..' Dirilis, Garapan Sutradara Garin Nugroho
Kondisi Paus Fransiskus Kritis, Vatikan Bersiap Hadapi Transisi Kepemimpinan
6 Potret Cassandra Lee dan Ryuken Lie Rayakan 6 Bulan Pernikahan di Gili Trawangan
Wagub Jakarta Rano Karno Minta Seluruh Masyarakat Ikut Aktif Tangani Banjir, Jaga Kebersihan Lingkungan
Ajil Ditto Tegang Melihat Davina Karamoy, jadi Remaja Polos yang Baru Datang dari Kampung