Liputan6.com, Jakarta - Hujan dan banjir besar tampaknya sudah bukan hal baru bagi warga Kampung Pulo, Jatinegara, Jakarta Timur. Setiap tahunnya, permukiman padat penduduk di bantaran kali ini selalu merasakan terkena banjir.
Merasa sudah "berpengalaman" terkena banjir, hampir seluruh warga Kampung Pulo enggan mengungsi. Mereka memilih bertahan di lantai 2 rumah mereka.
Salah satunya diakui Endang Simanjuntak. Warga Gang V RT 04/RW 03 itu mengaku tidak berminat untuk mengungsi di kala banjir seperti ini. Terlebih, banjir yang melanda rumahnya beberapa hari terakhir belum terbilang parah.
"Belum besar ini mah. Paling dalam 2,5 meter. Rumah saya baru 1 meter," kata Endang di lokasi, Kamis (13/11/2014).
Memang, jika dibandingkan banjir yang melanda tahun lalu, genangan air yang sekarang belum terbilang parah. Saat puncak bencana banjir, ketinggian air di kawasan ini bisa mencapai 5 meter. Bahkan, air meluap sampai ke Jalan Jatinegara Barat yang berada di mulut gang.
"Kalau masih segini biasanya pagi naik, siang surut, nanti malam kalau di Bogor hujan ya naik lagi," ujar dia.
Pihak Pemkot Jakarta Timur selalu menyiapkan lokasi pengungsian di kantor Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur. Tapi, Endang memilih menetap di rumahnya.
"Kalau banjir besar mungkin mengungsi. Tapi kalau masih kayak gini, lantai 2 rumah masih cukup nampung. Jadi nggak mau mengungsi dulu," tutup dia. (Ans)
Terbiasa Hadapi Banjir, Warga Kampung Pulo Enggan Mengungsi
Dibandingkan banjir yang melanda Kampung Pulo, Jakarta Timur pada tahun lalu, genangan air sekarang belum terbilang parah.
Diperbarui 13 Nov 2014, 19:06 WIBDiterbitkan 13 Nov 2014, 19:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemprov Jakarta Gratiskan Transjakarta, MRT dan LRT untuk Penumpang Wanita di Hari Kartini
Prediksi Harga Emas Minggu Ini, Siap-Siap Beli saat Koreksi
6 Manfaat Kesehatan Bawang Hitam, Lebih Mujarab dari Bawang Putih
Game Agni: Village of Calamity Hadirkan Teror Lewat Cerita dan Budaya Nusantara, Bukan Sekadar Jumpscare!
Wanita Rajin Sholat tapi Sering Posting Foto, Apakah Ibadahnya Sia-sia? Ini Jawaban Buya Yahya
Dahnil Wanti-wanti Haji Ilegal: Waspada Godaan Tawaran Haji Murah Tanpa Antrean
Pasar Masih Cermati Sentimen The Fed
Ragam Ucapan untuk Hari Kartini: Penuh Makna dan Inspiratif
Susah Berteman, 3 Zodiak Ini Telat Bertemu Orang yang Cocok Jadi Sahabatnya
Ombak Besar Hingga 3,5 Meter Hantam Pantai di Australia, 6 Orang Tewas Tenggelam
Menteri Wihaji Tinjau Pelaksanaan Lima Langkah Cepat Wujudkan Keluarga Berkualitas di Salatiga
Kawa Daun, Jejak Budaya dalam Seduhan Daun Kopi dari Ranah Minang