Liputan6.com, Palembang - Pasca-pengumuman kenaikan harga BBM subsidi, Senin 17 November malam, sebuah SPBU di Kota Palembang, Sumatera Selatan kehabisan stok. Tak ada lagi persediaan BBM subsidi di SPBU tersebut karena habis diborong warga sebelum jam 00.00 WIB dini hari tadi.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (18/11/2014), usai pemborongan BBM subsidi, sejak pagi tadi kawasan tersebut mendadak muncul banyak kios penjualan bensin eceran.
Sebagian bahkan berdiri di dekat SPBU yang sepi karena kehabisan stok. Warga beramai-ramai menjual kembali BBM subsidi yang mereka beli semalam.
Keuntungan yang diambil tak tanggung-tanggung, yakni sekitar 50%. Mereka membeli BBM subsidi jenis premium seharga Rp 6.500 per liter sebelum harga naik. Dan kini mereka menjualnya secara eceran Rp 10 ribu per liter.
Sementara di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), para nelayan berharap kenaikan harga BBM subsidi bisa diimbangi dengan penyedian stok. Selama sebluan terakhir ini mereka kesulitan mendapatkan BBM hingga tidak bisa berlayar.
Para nelayan berharap pemerintah dapat menyediakan BBM yang cukup agar mereka bisa segera berlayar dan mencari ikan. (Yus)
SPBU di Palembang Kehabisan BBM, Penjual Eceran Menjamur
Warga sengaja memborong BBM subsidi sebelum harga naik. Kemudian mereka menjualnya secara eceran dengan harga tinggi.
Diperbarui 18 Nov 2014, 14:13 WIBDiterbitkan 18 Nov 2014, 14:13 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Daya Tarik Tumurun Private Museum, Destinasi Wisata Edukasi di Surakarta
Fakta Menarik Asteroid Vesta, Planet yang Gagal Terbentuk
79.559 Orang di Kabupetan Tangerang Rentan Terkena HIV/AIDS, dari Kelompok Mana Saja?
Selamatkan Ayah dari Penganiayaan, Pemuda Lempar Batu ke Pamannya hingga Tewas
5 Pilihan Hijab Terbaru untuk Pipi Chubby, Rahasia Wajah Lebih Tirus dan Mempesona
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Sinopsis dan Fakta Menarik Until Dawn, Film Horor Adaptasi dari Video Game
Wahana Lucy Kirim Gambar Resolusi Tinggi Asteroid Donaldjohanson
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025