Liputan6.com, Jakarta - Flight Data Recorder (FDR) atau rekaman data penerbangan dari black box AirAsia QZ8501 sudah berada di laboratorium Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) di Jakarta. Seiring pencarian Cockpit Voice Recorder (CVR), tim investigasi KNKT siap memulai investigasi FDR.
Sebelumnya black box AirAsia QZ8501 dikabarkan terbakar. Namun Ketua KNKT Tatang Kurniadi membantah hal tersebut.
"Kondisinya bagus. Kalau terbakar tidak, karena tidak ada bekas terbakar," jelas Tatang di kantornya, Jakarta, Senin (12/1/2015) malam.
Tatang belum bisa menjelaskan lebih jauh terkait proses investigasi dan pengamatan KNKT selama ini. Termasuk asumsi yang menyebut pesawat sempat meledak. "Itu belum tahu. Kalau ledakan seperti bom tidak ada. Kalau terlempar ada," ungkap dia.
Saat ini, kata Tatang, FDR masih tersimpan di kotak berisi air. Tim malam ini akan mulai membicarakan teknis pembukaan FDR. Data selanjutnya dapat diunggah dari FDR.
Hal serupa juga diungkapkan Ketua Tim Penyelidikan AirAsia Mardjoni Siswosuwarno. Dia mengatakan kondisi FDR secara fisik dalam keadaan baik. Tak ada bekas atau tanda-tanda terbakar.
"Kondisinya secara fisik baik. Mudah-mudahan data di dalamnya juga baik," kata Mardjono.
Tim SAR Gabungan berhasil mengangkat FDR black box dari dasar laut pada Senin pagi tadi, sekitar pukul 07.11 WIB oleh Tim SAR Gabungan. FDR itu sudah dikonfirmasi milik Pesawat AirAsia QZ8501 karena terdapat part number PN-210-4043-02 dan serial number SN-000556583. FDR tersebut kemudian dibawa KNKT dari Lapangan Udara Iskandar menuju Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta, dan kini telah berada di laboratorium KNKT. (Riz/Ado)
KNKT: Tak Ada Bekas Terbakar di Black Box FDR AirAsia
Sebelumnya black box AirAsia QZ8501 dikabarkan terbakar. Namun Ketua KNKT Tatang Kurniadi membantah hal tersebut.
Diperbarui 12 Jan 2015, 21:22 WIBDiterbitkan 12 Jan 2015, 21:22 WIB
Black Box AirAsia QZ8501 ditemukan pada posisi 03.37.21 S/109.42.42 E dengan kedalaman sekitar 30 sampai 32 meter, Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalteng, Senin (12/01/2015). (Liputan6.com/Andrian M Tunay)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Imbas Pertamax Oplosan, Erick Thohir Bakal Kumpulkan Bos Pertamina
Unggahan Terbaru Tashi Lakpa Sherpa Banjir Ucapan Terima Kasih dari Netizen Indonesia
Meski Fairing yang Hampir Lepas Membuatnya Gagal Masuk Enam Besar, Jack Miller Jadi Pembalap Yamaha Terbaik di MotoGP Thailand
Emak-emak Menjerit, Harga Cabai Sentuh Rp 200 Ribu per Kg
Marc Marquez Tampil Dominan dengan Catatkan 11 Prestasi Gemilang usai Menjuarai MotoGP Thailand 2025
BMKG Imbau Penutupan Jembatan Rawan Putus Agar Tak Menambah Dampak Banjir
VIDEO: Tiba di Soetta, Jenazah Dua Pendaki Puncak Carstensz Dibawa ke Rumah Duka
Resep Sop Buntut Bening: Hidangan Lezat dan Menyegarkan
Nikita Mirzani dan Asistennya Diperiksa Polisi Sebagai Tersangka Kasus Pemerasan
7 Doa Berserah Diri kepada Allah dan Artinya, Raih Kemudahan dan Ketenangan Hati
MVP MotoGP Thailand Ai Ogura Tampil sebagai Pembalap Aprilia Terbaik, Terbiasa dengan Cuaca Panas
Makin Glowing dan Menawan, 5 Gaya Outfit Ummi Quary Selalu Stylish Berbagai Momen