Liputan6.com, Jakarta - Jaksa Agung HM Prasetyo mengimbau terpidana kasus pencucian uang, penimbunan BBM, dan pembalakan liar, Labora Sitorus menyerahkan diri setelah kabur dari Lembaga Pemasyarakatan Sorong, Papua.
"Kita imbau agar Labora menyerahkan diri serta menyadari apa yang menjadi tanggung jawab atas yang dia lakukan," kata Jaksa Agung di Jakarta, Jumat (6/2/2015).
Selain itu, Kejaksaan Agung juga sudah mencegah Labora Sitorus bepergian ke luar negeri.
"Sudah dicegah sejak seminggu lalu setelah Kejati Papua mengajukan surat pencegahan," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Tony Tribagus Spontana.
Dia mengatakan, pihaknya juga terus melakukan penelusuran keberadaan mantan anggota Polri yang asetnya sempat menghebohkan Tanah Air tersebut. "Pencarian terus dilakukan dengan berbagai cara," kata dia.
Labora Sitorus sesuai putusan MA tertanggal 17 September 2014 divonis 15 tahun penjara dengan denda Rp 5 miliar. Terpidana yang diduga memiliki rekening gendut senilai Rp 1,5 triliun itu, ternyata sejak 17 Maret 2014 sudah tidak berada di LP Sorong sejak meminta izin untuk dirawat di RS AL Sorong.
Namun usai berobat, Labora tidak kembali ke LP Sorong untuk menjalani masa hukumannya, tetapi melarikan diri dan diduga bersembunyi di rumah keluarganya.
Beberapa hari lalu, Kapolda Papua mengatakan bahwa Labora Sitorus masih berada di Sorong. (Ant/Ado)
Labora Sitorus Diminta Jaksa Agung Menyerahkan Diri
Jaksa Agung HM Prasetyo mengimbau terpidana Labora Sitorus menyerahkan diri setelah kabur dari Lembaga Pemasyarakatan Sorong, Papua.
diperbarui 07 Feb 2015, 00:27 WIBDiterbitkan 07 Feb 2015, 00:27 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Membuat Asinan Rambutan yang Segar dan Lezat
KPU RI Sebut Partisipasi Pemilih di Pilkada 2024 Tak Sampai 70 Persen
80 Petugas Pencatatan Stok Karbon Mangrove Jalani Pelatihan di Yogyakarta
Komite Wasit PSSI Komentari Performa Wasit di Liga 1 dan 2: Sebut Sudah Ada Peningkatan
Link Nonton Wolf Warrior (2015) di Vidio, Film Aksi Mandarin yang Dibintangi Sutradara Wu Jing
Mengenal Raja Hujan Meteor Geminid dan Tempat Asalnya
350 Meme Quote Lucu dan Inspiratif untuk Berbagai Situasi
Produser Ungkap Alasan Bikin Film 2nd Miracle In Cell No. 7, Begini Reaksi Sineas Korea Lee Hwan Kyung
Prospek Kerja Lulusan Matematika Murni: Peluang Karier yang Menjanjikan
Bom yang Dijatuhkan Israel di Gaza Lebih Banyak Dibandingkan Bom AS di Tokyo selama PD II
Sejumlah Tim Sukses Dharma Pongrekun Sambangi Kediaman Pramono Anung, Akui Kemenangan?
Mengenal FIFA: Apa Organisasi Sepak Bola Dunia dan Perannya dalam Olahraga Global