Liputan6.com, Depok - Mobel Mazda bernomor polisi B 234 DJQ yang dikendarai Sugeng Riadi terbakar di ruas Jalan Margonda Raya, Depok, Jawa Barat. Akibat terbakarnya mobil di jalan utama Kota Depok ini, ruas Jalan Margonda Raya mengalami kemacetan cukup panjang.
Menurut Sugeng, awalnya mobil tidak ada kendala kerusakan, bahkan mobil berjalan cukup lancar. Namun tiba-tiba dari kap mesin, mengeluarkan kepulan asap. Seketika dia langsung keluar menyelamatkan diri.
"Mobil mengeluarkan asap dan langsung dibarengi oleh percikan api, mobil terbakar tepat di tengah jalan," ujar Sugeng, Depok, Jawa Barat, Minggu (15/3/2015) malam.
Kobaran api yang menyala dari dalam mesin mobil, kata Sugeng, membuat seluruh kendaraan yang berada di Jalan Margonda Raya langsung menghentikan lajunya.
Akibat mobil ini terbakar, ruas Jalan Margonda Raya dari arah Jakarta menuju Depok mengalami kemacetan mencapai 2 kilometer.
Sementara menurut pantauan TMC Polda Metro Jaya menyebutkan, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 22.15 WIB.
"Terjadi mobil terbakar di Jalan Margonda B 234 DJ dalam penanganan petugas Polri," kicau TMC Polda Metro Jaya dalam akun Twitter-nya @TMCPoldaMetro. (Rmn)
Mobil Mazda Terbakar, Jalan Margonda Macet
Menurut pengendara Mazda, Sugeng Riadi, awalnya mobil tidak ada kerusakan, bahkan mobil berjalan cukup lancar.
diperbarui 15 Mar 2015, 23:36 WIBDiterbitkan 15 Mar 2015, 23:36 WIB
Menurut pengendara Mazda, Sugeng Riadi, awalnya mobil tidak ada kerusakan, bahkan mobil berjalan cukup lancar.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Profil Tim Kleindienst, Penyerang Muda yang Menjadi Andalan Baru Borussia Mönchengladbach
Konser Tunggal Lost in Harmony: Isyana Sarasvati Sukses Tampilkan Evolusi Bermusik
Garin Nugroho Rilis Film Bisu Berlatar Budaya Bali, Suara Gamelan dan Musik Elektronik Bakal Diputarkan Langsung Selama Ditonton
Kisah Maman Suherman, Tatkala Karomah Gus Dur Nyaris Bikin Wartawan Kehilangan Pekerjaan
6 Resep Puding Coklat Lezat, Dessert Lembut yang Memikat
Link Nonton Film Mandarin Dealer/Healer Sub Indo di Vidio, Hadirkan Kisah Inspiratif Sosok Chan Sun Chi
Kebakaran Rumah di Koja, Seorang Kakek Ditemukan Meninggal Dunia
Cara Menulis Paragraf yang Benar, Pahami Struktur dan Jenis-jenisnya
Cara Menulis Tegak Bersambung yang Indah dan Rapi
6 Potret Anjing Makan Makanan Bukan Daging, Doyan Sampai Tolak Diminta
Cara Menyetarakan Reaksi Kimia, Begini Langkah-langkahnya
Cara Menyikapi Masa Pubertas untuk Remaja dan Orang Tua