Liputan6.com, Jakarta - Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Pol Martinus Sitompul mengatakan, Kepolisian Resor Jakarta Timur telah menangkap 2 tersangka begal yang melukai seorang petugas stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) pada Februari lalu. Pelaku juga diduga sebagai komplotan yang juga membegal juragan beras di Ciracas.
"Mereka ditangkap malam tadi (Senin 23 Maret 2015)," ucap Martinus di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (24/3/2015).
Menurut Martinus, ada dugaan kuat bahwa pelaku begal petugas SPBU dan juragan beras adalah kawanan pembegal yang sama. Alasa pertama, kasus perampokan ini sama-sama terjadi di wilayah Ciracas.
Kedua, imbuh Martinus, umumnya pembegal mengincar motor. Namun dalam dua kasus ini, begal mengincar uang dalam tas yang dibawa korban. Ketiga, pelaku sama-sama mengeksekusi korbannya dengan senjata api dan senjata tajam.
"Mereka ditangkap atas kasus 365 (pencurian dengan kekerasan) karyawan SPBU di Ciracas sebulan lalu. Penyidik masih mendalami apakah mereka juga yang membegal juragan beras," jelas Martinus.
Namun, sejauh ini kedua pelaku belum mengaku terlibat dalam kawanan rampok yang beraksi pada Sabtu 21 Maret 2015.
"Sejauh ini mereka belum mengaku (mengenal begal juragan beras)," tandas dia.
Pada Sabtu petang 21 Maret 2015, juragan beras bernama Mamat Surahmat tewas dibunuh kawanan perampok di kawasan Ciracas, Jakarta Timur saat hendak pulang ke rumahnya di Cijantung. Kawanan itu kabur dengan membawa tas korban yang berisi uang hasil penjualan beras yang ditaksir sekitar Rp 200 juta.
Sebulan sebelumnya di wilayah yang sama, seorang petugas SPBU bernama Mulyana juga menjadi korban perampokan saat hendak menyetor uang sebesar Rp 250 juta ke bank pada pukul 08.30 WIB, Senin 23 Februari 2015. Namun Mulyana tak sampai dibunuh pelaku. (Ans/Mut)
2 Begal Dibekuk Diduga Terkait Pembunuhan Juragan Beras Ciracas
Menurut polisi, ada dugaan kuat bahwa pelaku begal petugas SPBU dan juragan beras adalah kawanan pembegal yang sama.
Diperbarui 24 Mar 2015, 17:05 WIBDiterbitkan 24 Mar 2015, 17:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
79.559 Orang di Kabupetan Tangerang Rentan Terkena HIV/AIDS, dari Kelompok Mana Saja?
Selamatkan Ayah dari Penganiayaan, Pemuda Lempar Batu ke Pamannya hingga Tewas
5 Pilihan Hijab Terbaru untuk Pipi Chubby, Rahasia Wajah Lebih Tirus dan Mempesona
5 Aktivitas Seru yang Bisa Dilakukan di Pulau Kolorai
7 Hari Tanpa Musik di Timor Leste, Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Tata Cara Sholat Tahajud dan Doanya agar UTBK SNBT 2025 Lancar, Diterima Kampus Impian
Balita Meninggal Terlindas Mobil di Jagakarsa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Sinopsis dan Fakta Menarik Until Dawn, Film Horor Adaptasi dari Video Game
Wahana Lucy Kirim Gambar Resolusi Tinggi Asteroid Donaldjohanson
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 26 April 2025
1.000 Lilin Duka untuk Paus Fransiskus di Taman Doa Kristus Raja Maumere
1.967 CPNS Mengundurkan Diri, Ketua DPR: Negara Kehilangan Potensi SDM Berkualitas