Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo di sela Konfrensi Asia-Afrika (KAA) menggelar pertemuan bilateral dengan PM Palestina Rami Hamdallah. Dalam pertemuan dengan Hamdallah, berbagai isu penting dibicarakan termasuk penguatan hubungan bilateral dengan Palestina.
Di akhir pertemuan, Mantan Gubernur Jakarta tersebut menegaskan dukungan Indonesia terhadap kemerdakaan Palestina tak akan luntur. Oleh sebab itu, ia mengingkan agar penjajahan di atas tanah Palestina harus diakhiri.
"Yang paling paling penting yang ingin kita sampaikan, tadi saya sampaikan ke Perdana Menteri bahwa Palestina adalah satu-satunya negara yang masih dalam penjajahan, masih dalam posisi dijajah dan saatnya sekarang harus diakhiri," sebut Jokowi di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Selasa (21/4/2015).
Untuk itu, Jokowi meminta agar ada pertemuan terkait kemerdekaan Palestina pasca-KAA. Pertemuan itu ditujukkan agar kemerdekaan Palestina bisa terwujud dengan konkret.
Masalah Palestina merupakan salah isu penting yang dibahas dalam KAA. Bahkan dukungan kemerdekaan Palestina nantinya akan tertuang dalam satu butir outcome document dari KAA. (Han/Mut)
Jokowi: Penjajahan di Palestina Harus Diakhiri
Jokowi meminta agar ada pertemuan terkait kemerdekaan Palestina pasca-KAA.
diperbarui 21 Apr 2015, 11:07 WIBDiterbitkan 21 Apr 2015, 11:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Menggauli 2 Istri Bersama-sama dalam Satu Kamar, Bagaimana Pandangan Islam?
Manfaat Biji Ketumbar untuk Kesehatan, Fakta dan Bukti Ilmiah
Pindahnya Kandang Banteng dari Jawa Tengah ke Jakarta
3 Striker Alternatif Incaran Manchester United karena Sulitnya Boyong Gyokeres
Mengenal Tari Topeng Cirebon, Warisan Seni yang Sarat Makna
Cara Mudah Menurunkan Kolesterol dengan Kebiasaan Sehari-hari
Golkar Bantah PKS Sebut KIM Plus Belum Optimal Menangkan RK-Suswono
Cara Menurunkan Panas pada Orang Dewasa: Panduan Lengkap Mengatasi Demam
350 Quote Bahasa Sansekerta yang Penuh Makna dan Inspirasi
Hasil Liga Champions Asia 2: David da Silva Selamatkan Persib Bandung saat Dijamu Port FC
Cara Efektif Menurunkan Kolesterol Secara Alami dengan Olahraga
Bupati Banyuwangi Jadi Keluarga Kehormatan Suku Bugis Mandar Banyuwangi