Liputan6.com, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko merekomedasikan Mayor Jenderal TNI (Purn) Hendardji Soepandji untuk mengikuti seleksi calon pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sosok Hendardji dinilai tidak memiliki implikasi dalam penguatan KPK.
"Saya tidak melihat implikasinya terhadap penguatan KPK secara kelembagaan," ujar‎ Peneliti Indonesian Legal Roundtable (ILR) Erwin Natosmal Oemar kepada Liputan6.com, Kamis (18/6/2015).
Erwin menilai, kabar Hendardji ikut seleksi Capim KPK hanya cuma gertak sambal kepada Kepolisian dalam jangka waktu pendek. Sebab, masuknya unsur TNI ke KPK memang kemungkinan hanya untuk membuat Kepolisian berpikir seribu kali untuk mengkasuskan komisioner KPK ke depannya.‎
"Hendardji hanya akan jadi gertak sambal kepada Kepolisian dalam waktu yang pendek.‎ Demikian juga TNI, saya tidak melihat masuknya TNI ke KPK akan banyak membantu KPK secara kelembagaan, kecuali akan membuat Kepolisian berpikir seribu kali untuk mengkriminalisasi Komisioner KPK mendatang," ucap Erwin.‎
‎
Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko merekomendasikan nama mantan Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) Mayjen Purnawirawan Hendardji Soepandji untuk mengikuti seleksi calon Pimpinan KPK. Di mata Moeldoko, Hendardji layak menjadi Pimpinan KPK Jilid IV.‎
‎Moeldoko menilai, ‎Hendarji merupakan sosok yang bagus dan memiliki kapasitas yang mumpuni. Hendardji juga dinilainya punya integritas yang layak memimpin KPK.‎ (Mvi/Ali)
Hendardji Didorong Jadi Capim, Tidak Dilihat Jadi Penguat KPK
Kabar Hendardji ikut seleksi Capim KPK dinilai hanya cuma gertak sambal kepada Kepolisian.
diperbarui 18 Jun 2015, 07:25 WIBDiterbitkan 18 Jun 2015, 07:25 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Quick Count Pilkada Tangerang 2024, Siapa Lebih Unggul?
Inden Suzuki Jimny 5 Pintu White Rhino Edition Tak Selama Dulu
Cara Memasak Capcay: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat dan Bergizi
Cara Membuat Jasuke yang Lezat dan Mudah, Cocok untuk Ide Jualan
Cara Membuat Vla Puding, Panduan Lengkap untuk Hasil Lezat dan Sempurna
Apa Itu Royalti Lagu: Panduan Lengkap untuk Musisi dan Pencipta
Hujan Salju Lebat Landa Korea Selatan, 4 Orang Meninggal Dunia
LSI Denny JA: Ridwan Kamil-Suswono Perlu Kerja Ekstra Keras Jika Pilkada Jakarta 2 Putaran
Akmal Malik: Stigma Tanah Kaltim Tidak Subur Itu Benar, Tapi Bukan Tak Bisa Ditanami
Jangan Panik, Gunakan 5 Bahan Alami Ini untuk Mengobati Luka Bakar Ringan
6 Doa agar Wajah Bercahaya: Panduan Lengkap dengan Bacaan Arab, Latin dan Artinya
Cardano Sentuh Level Psikologis Penting, Berapa Target Selanjutnya?