Liputan6.com, Aceh - Sumur di rumah warga 3 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh mengering selama kemarau ini. Untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari, warga memanfaatkan air sungai yang keruh di sekitar wilayah tersebut.
3 kecamatan tersebut, yaitu, Lhoksukon, Cot Girek, dan Baktia Barat.
Kepala Desa Blang Aman, Kecamatan Lhoksukon, Muhammad Thaib mengatakan, warga menggunakan air sungai untuk mencuci dan mandi.
Mereka tidak menghiraukan kondisi air sungai yang keruh dan bau. Masyarakat memanfaat air tersebut karena tidak ada pilihan lain. Bahkan, ada sebagian masyarakat yang meminum air sungai tersebut, karena tidak sanggup membeli air.
"Akibat musim kemarau banyak sumur warga yang kering, untuk keperluan sehari-hari mereka memanfaatkan air sungai. Namun, ada juga sebagian masyarakat yang minum air sungai karena tidak sanggup beli air dari mobil tangki," ujar Muhammad Thaib, Senin (27/7/2015).
Dia berharap Pemerintahan Kabupaten Aceh Utara bisa mencarikan solusi terkait kekeringan yang melanda wilayahnya, sehingga setiap masyarakat bisa memperoleh air bersih.
Hal senada juga diungkapkan oleh salah seorang warga Desa Cot U Sibak Maryani Kecamatan Lhoksukon. Dia mengaku terpaksa menggunakan air sungai meski berwarna kuning, asin, dan bau. Dia menggunakan air tersebut untuk keperluan masak dan mencuci pakaian.
"Walaupun airnya bau tidak sedap, kami tetap mengunakan air sungai tersebut. Untuk keperluan minum, saya membeli air dari mobil tangki," ujar Maryani.
Kepala Bagian Humas Pemerintahan Aceh Utara Amir Hamzah mengatakan, dalam waktu dekat ini, Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib segera memanggil dinas terkait untuk mencarikan solusi terhadap kasus kekeringan tersebut.
"Mengenai kekeringan itu, Bapak Bupati Aceh Utara sudah tahu dan dalam waktu dekat ini akan memangil dinas-dinas terkait dan akan meninjau langsung lokasi kekeringan tersebut," ujar Amir Hamzah di Lhokseumawe. (Ant/Bob/Ndy)
Sumur Kering, Warga Aceh Utara Terpaksa Minum Air Sungai yang Bau
Sumur di rumah warga 3 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh mengering selama kemarau ini.
Diperbarui 27 Jul 2015, 08:19 WIBDiterbitkan 27 Jul 2015, 08:19 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
IHSG Hari Ini 25 April 2025 Ditutup Melompat 0,99%, Saham UNVR hingga PGEO Menghijau
7 Potret Model Kebaya Simple Modern untuk Pesta Pernikahan, Kombinasi Ini Bikin Nyaman dan Tampil Percaya Diri
Lebih dari 128.000 Orang Melayat Paus Fransiskus di Basilika Santo Petrus
Hyundai Pamer Sistem Hybrid Generasi Baru, Efisiensi Meningkat 45 Persen
Pengamanan Ketat Jelang Pemakaman Paus Fransiskus, Ada Penembak Jitu hingga Jet Tempur
Tips dan Panduan Lengkap Daftar Jadi PPSU Jakarta, Bisa Lewat Online atau Kelurahan
Soal 'Perintah Ibu' di Sidang Hasto, PDIP: Hanya Klaim dan Bohong
United Tractors Tebar Dividen Rp 2.151 per Saham
Vivo V50 Lite Dibanderol Rp 3,5 Jutaan, Mulai Tersedia di Pasaran
Manchester United Beri Diskon Striker Mandul, Tidak Sampai Setengah Harga Beli
Netflix Resmi Garap Enola Holmes 3, Berikut Bocoran Cerita dan Pemainnya
Cara Sederhana Mengenal Diri, Pilihan 5 Selai Buah Favorit Ungkap Kepribadian