Liputan6.com, Jakarta - Reza Alexander Prawiro, cucu mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Industri (Menko Ekuin) zaman Orde Baru Radius Prawiro, diduga ditangkap Direktorat IV Narkoba Bareskrim Polri pada Minggu 2 Agustus 2015.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Liputan6.com, Reza diduga ditangkap bersama kedua orang yang diperkirakan rekannya, Rubi dan Armada.
Wakil Direktur IV Narkoba Mabes Polri Komisaris Besar (Kombes) Nugroho Aji mengatakan, dirinya sudah melakukan pengecekan kepada anak buahnya terkait adanya penggrebekan narkoba yang diduga melibatkan Reza Alexander Prawiro.
Tapi ia enggan memberikan keterangan secara gamblang mengenai kronologi penangkapan tersebut.
"Saya cek lagi memang ada," ucap Kombes Nugroho Aji melalui pesan singkat kepada Liputan6.com, Jakarta, Minggu (2/8/2015) malam.
Ada 3 Lokasi
Ada 3 lokasi yang diduga didatangi tim Narkoba Mabes Polri terkait penangkapan Reza. Yang pertama di Hotel Boutique Hantua, Jakarta Selatan di kamar 103 pukul 17.10 WIB. Polisi pun mendapatkan barang bukti, bong, paket narkoba jenis sabu dan paket narkotika jenis ganja.
Lokasi yang kedua, polisi juga diduga mendatangi kediaman Reza di Jalan Taman Darmawangsa No 11 Jakarta Selatan, pukul 18.00 WIB. Dari situ polisi menyita, alat cangklong, alat bong, dan kantong kecil narkotika jenis sabu.
Yang ketiga polisi diketahui mendatangi Apartemen Bellagio Residence, Mega Kuningan, Jakarta Selatan. Tepatnya di Tower A Lantai 22A No 6 pada pukul 19.29 WIB. Di sana, polisi menyita 3 pucuk senjata api serta amunisinya. Dan juga ada alat isap sabu.
Liputan6.com sebelumnya juga sudah mengonfirmasi perihal penangkapan itu kepada Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Suharsono yang mengatakan saat ini pihaknya tengah menunggu konfirmasi langsung dari Dir IV Narkoba Brigadir Jenderal Pol Anjan Pramuka.
"Iya saya dengar. Ini saya cek confirm ke Dir IV dulu. Nanti saya sampaikan," tukas Suharsono saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Minggu malam. (Ans/Ado)
Reza Prawiro Cucu Mantan Menko Diduga Ditangkap Terkait Narkoba
Reza Alexander Prawiro, cucu mantan Menko Ekuin, diduga ditangkap Direktur IV Narkoba Bareskrim Polri pada Minggu 2 Agustus 2015.
diperbarui 02 Agu 2015, 23:51 WIBDiterbitkan 02 Agu 2015, 23:51 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
6 Potret Amanda Caesa di Ultah ke-22, Parto Patrio Beri Kejutan Birthday Lunch
Banyuwangi Raih APBD Award dari Kemendagri, Penghargaan Atas Pengelolaan Keuangan Daerah yang Terbaik
5 Fakta Terkait Perayaan Natal Nasional 2024 yang Bakal Digelar di Indonesia Arena
Respon Bank Indonesia soal Pengungkapan Sindikat Uang Palsu UIN Alauddin
Zelenskyy: Keanggotaan Ukraina di NATO Bisa Dicapai
Bos Binance: Aset Digital Bisa jadi Bagian Penting Sektor Keuangan Umum
Tips Memilih Lemari Pakaian yang Bagus: Panduan Lengkap untuk Kamar Tidur Anda
Apa Fungsi Termometer: Memahami Peran Penting Alat Ukur Suhu
Gaikindo Sebut Insentif Hybrid Bisa Abaikan Dampak Kenaikan PPN 12 Persen
Jangan Anggap Sepele, 5 Gejala Kanker yang Bisa Disalahartikan dengan Flu
Ketua Badan Anggaran DPR Minta Pemerintah Mitigasi Dampak Kenaikan PPN 12 Persen
Kapan Ikon Natal Santa Klaus Mulai Berkostum Merah?