Liputan6.com, Medan - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahanĀ Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho usai diperiksa sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan. Wakil Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi menyatakan keprihatinannya atas penahanan tersebut.
"Semoga Pak Gubernur tabah dan sabar. Saya berharap masyarakat Sumut tetap mengedepankan asas praduga tak bersalah," kata Erry di Medan, Senin 3 Agustus 2015 malam.
Pascapenahanan Gatot, Erry mengimbau kepada PNS, pegawai, dan seluruh jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut untuk tetap tenang, tetap konsentrasi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing dalam melayani masyarakat.
"Sebagai abdi negara, jajaran Pemerintah Provinsi diharapkan tetap tenang dan bekerja seperti biasa melayani masyarakat. Ini cobaan bagi kita, namun aparat pemerintah harus tetap menjalankan tugas," ujar Erry.
KPK menahan Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dan istrinya, Evy Susanti usai diperiksa sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Medan Senin malam.
Gatot dibawa ke ruang tahanan KPK cabang Cipinang, Jakarta Timur. Sementara sang istri akan menghuni di ruang tahanan yang ada di lantai dasar Gedung KPK.
"Keduanya akan ditahan selama 20 hari ke depan," ujar Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha di Gedung KPK, Jakarta, Senin 3 Agustus 2015. (Mvi/Rmn)
Wagub Sumut: Semoga Pak Gatot Tabah dan Sabar
Gatot dan istrinya akan ditahan selama 20 hari ke depan.
Diperbarui 04 Agu 2015, 06:37 WIBDiterbitkan 04 Agu 2015, 06:37 WIB
Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho (rompi oranye) ditahan usai menjalani pemeriksaan di KPK, Jakarta, Senin (3/8/2015). Gatot dan istrinya ditahan terkait kasus suap terhadap hakim PTUN Medan. (Liputan6.com/Helmi Afandi)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips agar Cepat Tinggi di Usia 19 Tahun, Optimalkan Pertumbuhan
Mobil Tabrak Kerumunan Festival Komunitas Filipina di Vancouver Kanada, Sopir Ditangkap
Popsivo Tinggal Selangkah Lagi ke Grand Final PLN Mobile Proliga 2025
8 Inspirasi Model Kebaya Modern Warna Hitam, Gaya Elegan yang Tak Lekang oleh Waktu
VIDEO: Paus Fransiskus Dimakamkan, Dunia Berduka dan Berdoa
Kumpulan Foto Hoaks Sepekan: Luka Modric Pindah ke Atletico Madrid pada April 2025 hingga Poster Razia STNK di NTB
10 Model Baju Pesta Terbaru 2025 untuk Pria, Tampil Memukau di Setiap Acara
Miris, Anak di Bawah Umur Jadi Otak Pencurian Kabel Tembaga di Bone Bolango
CEO Intel Umumkan PHK Karyawan, Ubah Fokus ke Chip AI?
Realisasi Penyaluran KUR Sentuh Rp 76,49 Triliun hingga April 2025, Sektor Produksi Jadi Prioritas
Cara Jitu Menghindari Jebakan Dividen
Duka Gubernur Jakarta Pramono Anung Atas Wafatnya Bunda Iffet, Harap Slank Tetap Kompak