Liputan6.com, Pandeglang - Seorang desertir TNI yang diduga pengedarĀ narkoba mengancam akan meledakkan granat di rumah kos Wisma Dahlia, Gang Gabus, Cinanggung, Kota Serang, Banten. Sertu Subroto sebelumnya tercatat sebagai anggota TNI dari Koramil Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten.
Satnarkoba Polda Banten kemudian menggerebek Sertu Subroto di kos-kosan tersebut atas dugaan kepemilikan narkoba jenis sabu dan ganja.
Proses penggerebekan sendiri berjalan alot karena Subroto mengancam petugas Polda Banten akan meledakkan granat nanas dari dalam kamar kosnya. Perbuatan nekat tersebut diduga karena Broto menyembunyikan narkoba dalam ukuran besar.
"Kita lakukan penggerebekan pukul 14.00 WIB. Kita sudah dapati barang bukti berupa sedotan dan alat isap," ucap Kanit II Narkoba Polda Banten AKP Kosasih di lokasi kejadian, Pandeglang, Selasa (18/8/2015).
"Anggota sudah di dalam (kos-kosan). Tapi karena mau ambil barang bukti yang ada di lemari, pelaku sudah memegang granat ukuran nanas dan siap menarik pen (tuas granat)," terang Kosasih.
Pelaku juga menyatakan siap mati jika pihak kepolisian dan TNI tetap merangsek masuk untuk menggeledah kos-kosan tersebut untuk mencari barang bukti lainnya.
"Pelaku ngancam kalau mau mati sekalian mati bareng, sambil mau ledakin granat. Makanya, aparat kita (sempat) tarik dulu sambil menunggu bantuan untuk melakukan penggerebekan," tandas Kosasih. (Ans/Dan)
Sembunyikan Narkoba, Desertir TNI Ancam Ledakkan Granat
Penggerebekan berjalan alot karena desertir TNI diduga pengedar narkoba itu mengancam akan meledakkan granat nanas dari dalam kamar kos.
Diperbarui 19 Agu 2015, 02:46 WIBDiterbitkan 19 Agu 2015, 02:46 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Singgung Hilirisasi, Gibran: Sekedar Kaya Saja Tidak Cukup
5 Model Gamis Mermaid yang Glamor dan Cocok untuk Acara Spesial
IMDE Gelar Diskusi Film āHarmoniā di Dies Natalis ke-27
Paus Fransiskus Ingin Makam Sederhana, Biaya Pemakaman Ditanggung Seorang Dermawan
Serangan Bom Mobil Tewaskan Jenderal Rusia, Kremlin Sebut Ukraina Bertanggung Jawab
VIDEO: Nggak Cuma Love Language, Kenali Juga Stress Language Kamu!
Gaji Rp 14 Juta Boleh Beli Rumah Subsidi, Simak Rincian Harga Terkini Rumah Subsidi!
Jadwal MPL ID S15 Hari Ini 26 April 2025: RRQ Hoshi Hadapi Dewa United, Evos Glory vs Bigetron Esports!
Top 3 Berita Bola: Manchester United Dapat Angin Segar Jelang Tantang Athletic Bilbao di Semifinal Liga Europa
Alasan Emotional Oranges Gandeng Jaehyun NCT di Lagu Barunya
Merawat Kecantikan Bikin Lyodra Ginting Tambah Percaya Diri, Akui Suka Pakai Body Lotion yang Wangi
Surprising Zodiac Signs Love Life Twists That Could Change Everything