Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Setya Novanto menyatakan turut berduka cita atas musibah jatuhnya crane di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi. Musibah itu menyebabkan sedikitnya 107 jemaah calon haji meninggal. Dua di antaranya WNI.
"Saya turut berbela sungkawa atas wafatnya 2 jemaah haji asal Indonesia Masnauli Hasan Hasibuan dan Siti Rasmi Darmini, serta beberapa jemaah haji Indonesia lainnya yang terluka karena tertimpa crane, saat menjalankan ibadah haji di Masjidil Haram, Mekkah, Arab Saudi," kata Setya Novanto dalam pernyataan resminya, Sabtu (12/9/2015).
Dia meminta agar seluruh rakyat Indonesia berdoa agar para jemaah, khususnya jemaah haji Indonesia yang meninggal, dihapuskan semua dosa dan diterima seluruh amal ibadahnya sehingga mendapat tempat yang kayak disisi Allah SWT.
"Dan keluarga yang ditinggalkan ikhlas dan diberikan ketabahan serta kesabaran dalam menghadapi cobaan ini."
Setya mengatakan, mengapresiasi langkah cepat pemerintah dalam hal ini jajaran Kementrian Agama yang dipimpin Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, yang terjun langsung ke lokasi dan rumah sakit, tempat para jemaah dirawat.
"Saya juga mengapresiasi langkah Pemerintah Arab Saudi, dalam hal ini Gubernur wilayah Mekah, Pangeran Khaled AL Faisal, yang sangat sigap dan tanggap menangani jemaah yang menjadi korban, serta langsung membentuk tim investigasi untuk menyelidiki insiden jatuhnya crane tersebut," ujar Setya Novanto. (Sun/Ali)
Ketua DPR Setya Novanto Belasungkawa Atas Musibah Crane di Mekah
Setya meminta seluruh rakyat Indonesia berdoa agar para jemaah, khususnya jemaah haji Indonesia yang meninggal, dihapuskan semua dosanya.
Diperbarui 12 Sep 2015, 11:11 WIBDiterbitkan 12 Sep 2015, 11:11 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Buku Kebaya, Keangggunan Yang Diwariskan Dirilis, Ajak Masyarakat untuk Jaga Warisan Budaya
VIDEO: Markas Judol Jaringan Internasional Digerebek di Batam, Uang Rp13 Miliar Disita
Profil Fahmi Muhammad Hanif, Sosok Pengusaha yang Juga Salah Satu Bupati Termuda di Indonesia
Ini Alasan Hyundai STARGAZER Essential Tech Cocok Buat Dipakai Mudik
Sinopsis Drakor Buried Hearts, Park Hyung Sik Tampilkan Sisi Baru
Kepala OIKN Bakal Bagi-Bagi Lahan IKN Gratis, Menteri ATR/BPN Buka Suara
Ciri-ciri Penyakit Gula Kering: Kenali Tanda, Gejala, dan Komplikasinya
Official Teaser Film Musikal 'Siapa Dia..' Dirilis, Garapan Sutradara Garin Nugroho
Kondisi Paus Fransiskus Kritis, Vatikan Bersiap Hadapi Transisi Kepemimpinan
6 Potret Cassandra Lee dan Ryuken Lie Rayakan 6 Bulan Pernikahan di Gili Trawangan
Wagub Jakarta Rano Karno Minta Seluruh Masyarakat Ikut Aktif Tangani Banjir, Jaga Kebersihan Lingkungan
Ajil Ditto Tegang Melihat Davina Karamoy, jadi Remaja Polos yang Baru Datang dari Kampung