Liputan6.com, Jakarta - Masalah narkoba di DKI Jakarta sedang menjadi sorotan. Anggota band Slank, Ridho memiliki tips agar peredaran narkoba dapat diminimalisir di ibukota. Menurut dia, caranya bukan dengan melakukan pembatasan waktu operasional diskotek.
"Caranya adalah aparat hukum yang mesti ditingkatkan. Bukan solusi dengan pembatasan jam diskotek. Hanya orang bodoh saja yang setuju dengan itu menurut gue," kata Ridho, di Balaikota, Jakarta, Minggu 4 Oktober 2015.
"Enggak masuk akal (pembatasan jam diskotek). Kita punya aparat hukum, gunakan aparat hukum dengan benar," tambah dia.
Ridho membagikan tips meminimalisir narkoba setelah pemutaran film nasional berjudul 'Slank Nggak Ada Matinya'. Film itu mengisahkan perjalanan Slank keluar dari jerat narkoba.
"Gue yakin bahwa narkoba enggak akan bisa habis 100 persen, tapi harus diredam. Sebuah message narkoba bukan solusi untuk orang berkarya," tegas Ridho.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menegaskan, pembatasan jam diskotek tidak akan berakibat pada berkurangnya pemakaian narkoba. Akan lebih terasa bila dibuat aturan 2 kali ketahuan ada narkoba, diskotek tersebut langsung ditutup.
"Saya mau kalimat lebih keras, kalau ketemu ada yang pakai atau bawa narkoba 2 kali saja, itu tempat ditutup," kata Ahok.
Menurut Ahok, pembatasan waktu operasional diskotek tidak akan berpengaruh pada peredaran narkoba. Aturan saat ini, yang menyebutkan bila pengusaha mengedarkan narkoba maka diskotek ditutup juga tidak efektif.
"Di situ disebut kalau si pengusaha edarkan narkoba maka itu ditutup. Pasti dia enggak mau ngaku, pasti dia bilang satpam atau pegawai yang edarkan," tegas dia. (Ron/Nda)
Minimalisir Narkoba di Ibukota, Ini Tips Ridho Slank
"Enggak masuk akal (pembatasan jam diskotek). Kita punya aparat hukum, gunakan aparat hukum dengan benar," kata Ridho.
diperbarui 05 Okt 2015, 03:53 WIBDiterbitkan 05 Okt 2015, 03:53 WIB
Ridho Slank saat mengikuti futsal di bilangan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (3/7/2015) (Deki Prayoga/Bintang.com)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
OJK Tuntaskan Pembentukan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah di Seluruh Wilayah Indonesia
Putri Ariani Rilis Album Baru Eksklusif di Amerika Serikat, Ada Kolaborasi Spesial dengan Sang Adik
Kim Jong Un: AS Tak Pernah Berubah
35 Kata-Kata Adab Lebih Tinggi dari Ilmu, Hikmah yang Sarat Makna
Pulau Tegal Mas, Surga Tersembunyi di Pesawaran Lampung
Prediksi Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur: Dampak Komitmen Pep Guardiola
Gaet Pialang Berjangka, Pintu Luncurkan Perdagangan Derivatif Kripto
Fitri Salhuteru Klarifikasi Isu Tega Bully Anak Nikita Mirzani, Pamer Bukti Video Interaksi di Pesta Ultah
IHSG Sepekan Naik 0,48%, Simak Deretan Top Gainer dan Top Losers pada 18—22 November 2024
Hasil Livoli Divisi Utama 2024: Raih MVP, Mediol Stiovanny Yoku Lengkapi Gelar Juara Petrokimia Gresik
Profil Armando Obet Oropa, Pemain Muda yang Dipanggil STY Memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Catatan Blusukan Ridwan Kamil: Menjelajahi Jantung Jakarta, Menyentuh Aspirasi Warga