Lion Air Nyaris Senggolan dengan Pesawat Jemaah Haji di Makassar

Saat itu kapten pilot Lion Air PK-LOV langsung diminta untuk berhenti.

oleh Eka Hakim diperbarui 22 Okt 2015, 20:20 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2015, 20:20 WIB
Pesawat Lion Air
(Liputan6.com/Fahrizal Lubis)

Liputan6.com, Makassar - Pesawat Lion Air PK-LOV nyaris bersenggolan atau near miss dengan pesawat yang mengangkut jemaah haji Kloter 21 Garuda Indonesia di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan pagi tadi.

Kepala Bidang Humas Polda Sulselbar, Kombes Pol Frans Barung Mangera mengatakan, kejadian itu berawal saat Kapten Pilot pesawat Lion Air mendapatkan panduan dari Air Traffic Controller (ATC) agar memakirkan di parking stand 14.

Namun saat mendekati parking stand 12, pesawat Lion Air hampir menyenggol pesawat haji Garuda. Kebetulan pesawat Garuda tersebut tengah menggunakan parking stand 12 dan melakukan bongkar muat barang di sana.

"Petugas Gapura Angkasa kemudian memberi aba-aba kepada pesawat Lion Air PK-LOV agar berhenti dengan melambaikan tangan," kata Frans di Polsek Bandara Internasional Hasanuddin Makassar, Sulsel, Kamis (22/10/2015).

"Seketika itu captain juga langsung menghentikan laju pesawat," imbuh dia.

Selanjutnya, kata Frans, otoritas bandara bersama unit pengatur pergerakan pesawat Apron Movement Control (AMC), dan manajemen Lion Air lalu memerintahkan sang pilot untuk mematikan mesin pesawat. Pilot juga diminta untuk memarkirkan burung besi tersebut di parking stand 10.

"Saat ini pihak otoritas bandara, Airnav, dan AMC akan melakukan rapat untuk membahas dan melakukan investigasi terkait kejadian near miss (senggolan) tersebut," tandas Frans. (Ndy/Ans)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya