Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengatakan, keputusan untuk menunda pelaksanaan Fit and Proper Test calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merupakan sepenuhnya kewenangan DPR.
Menurut Jokowi, yang terpenting pemerintah telah melaksanakan tugasnya, yakni dengan melakukan proses seleksi melalui Pantia Seleksi (Pansel) capim KPK yang diisi oleh para tokoh independen. ‎
"Ya tugas kita itu, dan saya mendengar bahwa memang Komisi III sudah akan memutuskan. Menurut undang-undang kan nanti DPR memilih lima dari sepuluh nama yang diajukan," ujar Jokowi usai menghadiri acara Forum CEO di Jakarat Islamic Center (JCC) Senayan, Jakarta, Kamis (26/11/2015).
Jokowi juga meminta agar masyarakat untuk bersabar menunggu DPR hingga sidang fit and proper test dimulai. "‎Ya sabar wong belum diputuskan," tandas mantan wali kota Solo itu.
Sebelumnya, Komisi III DPR kembali menunda pengambilan keputusan tentang jadwal fit and proper test 8 capim KPK. Dalam rapat pada Rabu 25 November lalu, 10 fraksi di Komisi III sepakat menunda pengambilan keputusan hingga pekan depan.‎ (Dms/Dan)
Soal Uji Kelayakan Capim KPK, Jokowi Minta Masyarakat Bersabar
Komisi III DPR kembali menunda pengambilan keputusan tentang jadwal uji kelayakan atau fit and proper test 8 capim KPK.
diperbarui 27 Nov 2015, 03:54 WIBDiterbitkan 27 Nov 2015, 03:54 WIB
Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers terkait kisruh pencatutan namanya dan wapres Jusuf Kalla di Istana Negara, Jakarta, Rabu (18/11/2015). Kasus tersebut kini sudah dibawa ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Pasar Nasional: Pengertian, Ciri, dan Jenisnya
Top 3 Berita Hari Ini: Video Viral Tempat Makan Diduga Cuci Piring Pakai Air Penuh Sampah
Kubu Pramono-Rano Ajak Masyarakat Kawal Proses Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta
Der Klassiker Jilid 1 2024/2025: Misi Dortmund Hentikan Kegemilangan Bayern Munchen
Sinopsis Drama Thailand Club Friday Season 16: Love You to Death di Vidio, Saat Cinta Berubah Menjadi Duka
Tingkatkan Literasi Ekonomi Syariah, Halal Fair Bakal Digelar Bulan Depan
Aneka Olahan Mangga: Mangga Bisa Diolah Menjadi Apa Saja yang Lezat dan Menyegarkan
Zita Anjani Sebut Kontribusi Anak Muda Majukan Pariwisata Indonesia Sangat Besar
Sederet Inovasi Startup yang Curi Perhatian di Startup4Industry 2024
350 Kutipan Tentang Missing Someone Quote yang Menyentuh Hati
VIDEO: Detik-detik Talud Longsor Akibat Curah Hujan Deras di Yogyakarta
Menakar Peluang Pertumbuhan Ekonomi Indonesia