Jessica Wongso Jalani Pemeriksaan Kejiwaan di RSCM hingga 2 Pekan

Jessica Wongso telah menjalani pemeriksaan kejiwaan di RSCM pada 11-12 Februari 2016.

oleh Muslim AR diperbarui 12 Feb 2016, 15:49 WIB
Diterbitkan 12 Feb 2016, 15:49 WIB
Jessica Wongso
Jessica Kumala Wongso. (Audrey Santoso/Liputan6.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pemeriksaan kejiwaan Jessica Kumala Wongso, tersangka kasus kematian Wayan Mirna Salihin, akan memakan waktu sepekan lebih. Pemeriksaan yang dilakukan di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM) itu digelar penyidik Polda Metro Jaya untuk penguatan alat bukti.

Jessica telah menjalani tes psikologi dan kesehatan jiwa pada 11 Februari hingga 12 Februari 2016. Pemeriksaan itu akan berlangsung selama 5 hingga 15 hari.

"Klien kami paling cepat pemeriksaannya di RSCM ini sekitar 5 hari dan paling lama 15 hari. Selama pemeriksaan itu, dia (Jessica) nginap, daripada bolak-bali lagi," ujar pengacara Jessica, Andi Yusuf di Jakarta, Jumat (12/2/2016).

Andi menggambarkan pengamanan selama pemeriksaan kesehatan jiwa itu. Jessica dijaga 2 polisi wanita (polwan) dan 3 polisi pria.

"Sekarang kesehatan Jesicca bagus tapi dia masih dipulihkan dulu kesehatannya sama dokter karena kena flu. Dokter sudah memberikan obat dulu buat Jesicca," ucap Andi.

Jessica Kumala Wongso ditetapkan polisi sebagai tersangka atas meninggalnya Wayan Mirna Salihin (27) di kafe Olivier 6 Januari 2016. Dia menjadi tersangka pada Jumat 29 Januari 2016 malam. Usai itu, Jessica ditahan di rutan Polda Metro Jaya sejak Sabtu 30 Januari 2016.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya