Liputan6.com, Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap PT Kereta Api Indonesia (KAI) ke depan dapat meningkatkan program mudik gratis bagi masyarakat Jateng yang bekerja di Jakarta.
"Untuk tahun depan saya berharap ada peningkatan. Dua rangkaian tahun lalu, tahun ini tiga rangkaian," ucap Ganjar di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Sabtu (2/7/2016).
Ganjar menuturkan, mudik dengan transportasi kereta api lebih nyaman ketimbang moda lainnya. Salah satunya bisa terhindar dari kemacetan.
"Lebih asik naik kereta menurut saya. Selain nyaman, bisa jalan-jalan di dalam kereta dan bisa mengurangi macet di jalan raya juga," ujar dia.
"Masyarakat Jawa Tengah yang mudik meningkat. Sekarang tiga rangkaian dikasih juga penuh. Tahun ini ada 1.936 pemudik (masyarakat Jateng) pakai kereta api," kata Ganjar.
Politikus PDIP ini juga melihat kereta api zaman sekarang ini lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Saat ini, fasilitas kereta api sudah dilengkapi pendingin ruangan dan lebih tertib.
"Apalagi kondisi kereta api sekarang kan bagus, ac, tertib. Pengalaman saya dulu sembilan tahun naik kereta, yang dipersiapkan pertama kali koran untuk duduk di bawah. Hari ini semua bisa pesan online, sistem sudah sangat bagus," kata Ganjar.
**Ingin mendapatkan informasi terbaru tentang Ramadan, bisa dibaca di sini.
Gubernur Jateng: Sekarang Mudik dengan Kereta Lebih Nyaman
Mudik dengan transportasi kereta api lebih nyaman ketimbang moda lainnya. Salah satunya bisa terhindar dari kemacetan.
Diperbarui 02 Jul 2016, 18:51 WIBDiterbitkan 02 Jul 2016, 18:51 WIB
Ganjar Pranowo adalah Gubernur Jawa Tengah sejak Agustus 2013 yang bisa dianggap sebagai Gubernur Twitter-nya Indonesia... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Siapa Pemilik Taman Safari Indonesia?
Top 3 Islami: Viral Amad Diallo Winger Andalan Manchester United Fasih Baca Al-Qur'an
Bertemu Dubes Brasil, Menteri LH Bahas Isu Lingkungan Global
Perluas Layanan, Mitsubishi Buka 2 Fasilitas Bodi & Cat di Jabodetabek
Resep Ayam Kecap Manis dan Gurih Favorit Semua Anggota Keluarga
Harga Bitcoin Bisa Tembus Rp 16,8 Miliar di 2027, Tapi Ada Syaratnya
Alasan Produsen Air Minum Cleo Tebar Saham Bonus
Marcus Rashford Dipulangkan ke Manchester United, Klub Medioker Inggris Siap Menampung
Daya Tarik Bukit Strawberry Lembang, Wisata Alam dan Edukasi Menarik untuk Keluarga
Robert Kiyosaki Ramal Jutaan Orang Bakal Kehilangan Pekerjaan, Ini Sarannya
Kata Profesor IPB, Rutin Minum Susu Cara Alami Bikin Rambut Sehat, Lebat, dan Anti Rontok
19 April 1987: Momen Lahirnya Keluarga Animasi The Simpsons