Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Pandjaitan menyikapi polemik mengenai revisi Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2003 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Terorisme, yaitu keterlibatan TNI. Dia mengatakan, masalah tersebut seharusnya tak usah terlalu diperdebatkan sebab TNI juga memiliki tugas menanggulangi teror.
"Kalau masalah tentara tidak boleh masuk situ, UU TNI itu ada mengatakan penanggulanan teror," ujar Luhut di Kantor Kementerian Politik Hukum dan Keamanan, Jakarta, Rabu 20 Juli 2016.
Purnawirawan TNI ini menyebut, untuk menanggulangi teror Polri tak bisa bekerja sendirian. Bantuan dari TNI sangat dibutuhkan. "Ancaman bisa di mana-mana. Densus mulai pangkat kolonel, brigjen, sampai mayjen kenapa, karena besarnya ancaman sekarang ini kami kombinasikan tetapi yang lead polisi," jelas Luhut.
"Ini memang harus kombinasikan. Kalau tidak, nanti polisi terus jadi yang korban," ujar pria yang pernah menjabat jadi Dubes RI untuk Singapura itu.
Terkait dugaan jika nantinya RUU Terorisme yang disahkan maka akan disalahgunakan TNI, Luhut menegaskan hal itu adalah pemikiran kuno.
"Tidak boleh kita berpikir TNI kembali seperti dulu, pikiran kampung gini. Makin banyak kita awasi makin kecil kemungkinan akan terjadinya," tegas Luhut.
"Makanya babinsa itu kita jadikan kuping dan telinga, ini semua untuk keamanan," Luhut menjelaskan.
Luhut: Penanganan Terorisme Dikombinasikan, Polri Tetap Memimpin
Menko Luhut menyatakan, untuk menanggulangi teror Polri tak bisa bekerja sendirian.
Diperbarui 21 Jul 2016, 09:12 WIBDiterbitkan 21 Jul 2016, 09:12 WIB
Menkopolhukam Luhut Binsar Pandjaitan saat wawancara khusus di SCTV Tower, Jakarta, Selasa (17/5). Luhut membantah dirinya melakukan intervensi terhadap pemilihan Ketua Umum Partai Golkar. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia: Landasan Fundamental Bangsa
Suami Baru Orgasme jika Nonton Film Porno, Harus Bagaimana Buya Yahya?
Tata Cara Sholat Taubat di 10 Malam Terakhir Ramadhan saat Lailatul Qadar, Lengkap Doanya
Operasi Ketupat 2025, 164 Ribu Personel Gabungan Siap Amankan Arus Mudik Lebaran
Amalan Doa di 10 Malam Terakhir Ramadan untuk Menggapai Lailatul Qadar
350 Caption Jualan Kue Lebaran yang Menarik Perhatian Pelanggan
Cara Membuat Ramuan Teh Hijau, Cengkih, dan Madu untuk Meredakan Sakit Tenggorokan
Ternyata Hewan Dapat Alami Gangguan Mental Seperti Manusia
Legenda Urban: Misteri Hantu Takau di Kalimantan, Makhluk Gaib yang Bisa Berubah dalam Berbagai Wujud
6 Fakta Unik Masjid Tan’im, Tempat Aisyah Istri Rasulullah SAW Mengambil Miqat Umrah
Umat Nabi Muhammad Pasti Dapat Lailatul Qadar, dengan Syarat Ini Kata Gus Baha
Bengkel Siaga Kia Hadir di 19 Lokasi Strategis Jalur Mudik