Liputan6.com, Jakarta - Truk menabrak tiang rambu penunjuk jalan di tol Tangerang-Karang Tengah KM 7. Tiang penunjuk jalan yang roboh dan menutup seluruh lajur pun membuat lalu lintas (lalin) macet.
Berdasarkan informasi dari TMC Polda Metro Jaya, Kemacetan terpantau hingga Pintu Tol Semanggi. Polisi pun langsung membuat rekayasa arus lalin.
"Imbas Kecelakaan di Tol Jakarta arah Merak, Tol Semanggi arah Tangerang dialihkan kearah Pluit/Kapuk," tulis petugas TMC Polda Metro Jaya dalam akun twitter @TMCPoldaMetro, Senin (5/9/2016).
Kecelakaan tersebut terjadi pukul 08.10 WIB. Alvian, seorang warga yang melintasi Tol Tangerang mengatakan truk tersebut sempat oleng sebelum menabrak tiang penunjuk arah. Tiang yang roboh pun menutup ruas jalan hingga menyebabkan kemacetan cukup parah.
"Truk melintas di KM 7 arah Tangerang tabrak tiang penunjuk jalan. Truk menutup jalan yang mengakibatkan kemacetan di Tangerang," ujar Alvian kepada Liputan6.com.
Truk Tabrak Tiang Tol, Lalin Semanggi ke Tangerang Dialihkan
Tiang penunjuk jalan yang roboh dan menutup seluruh lajur pun membuat lalu lintas (lalin) macet.
diperbarui 05 Sep 2016, 10:02 WIBDiterbitkan 05 Sep 2016, 10:02 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Penembakan Dekat Kedutaan Besar Israel di Yordania, Pelaku Tewas Ditembak
Tips Rambut Tebal: 41 Cara Efektif Menebalkan dan Menyehatkan Rambut
70Mai Tawarkan Dashcam Murah di GJAW 2024, Harga Tak Sampai Rp 800 Ribu
Mainkan Peran Ganda dalam Dear Hyeri, Intip 4 Drama Shin Hye Sun dari Melodrama Hingga Romcom
Intip, Profil Singkat Paslon Pilgub 2024 Nusa Tenggara Barat
Bungkusan Rokok Tanpa Merek Punya Alasan Kesehatan, tapi Ancam Ekonomi?
Begini Cara Kerja Bandar Judi Online yang Bikin Pemain Ketagihan Meski Sering Kalah!
Doa Mensucikan Diri dari Haid Sesuai Syariat, Panduan Lengkap
Apa Itu BKD Dosen: Panduan Lengkap Beban Kerja Dosen
3 Pernyataan Kepala BMKG Dwikorita Karnawati Terkait Puncak Musim Hujan Periode 2024/2025
VIDEO: Penampakan Lokasi Tambang yang Jadi Alasan Polisi Tembak Polisi di Solok
Bupati Klaten: HGN 2024 Jadi Momentum Sampaikan Terima Kasih untuk Para Guru