Plt Gubernur DKI Janji Minimal Sama seperti Ahok

Pria yang karib disapa Soni ini juga berkomitmen tak akan membuat program baru.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 27 Okt 2016, 11:14 WIB
Diterbitkan 27 Okt 2016, 11:14 WIB
20161026-Serah-terima-PLT-JT1
Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kanan), Djarot Syaiful Hidayat (kiri), mengangkat tangan bersama Plt Gubernur DKI Jakarta, Soni Sumarsono (tengah) di Acara Peresmian Pelaksana Tugas Gubernur. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono berjanji akan melanjutkan semua program Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

"Harus jaga serius Jakarta. Pilkada damai, pemerintahan jalan. Saya wakafkan diri saya untuk Jakarta. Minimal sama kayak Pak Ahok. Saya akan melanjutkan semua kebijakan Ahok sebagai gubernur, karena tugas saya menjembatani program," ujar Sumarsono di Balai Kota Jakarta, Kamis (27/10/2016).

Pria yang karib disapa Soni ini juga berkomitmen tak akan membuat program baru.

"Saya tidak boleh membuat program baru. Yang boleh, saya memperkuat jembatan itu, lebih kokoh dan lurus," ucap dia.

Salah satu program yang dilanjutkan, kata dia, menerima pengaduan masyarakat tiap pagi di Pendopo Balai Kota.

"Interaksi dan aduan masyarakat jam delapan sampai sepuluh, program bagus dirintis Pak Ahok, kita lanjutkan, siap jalani itu," kata Dirjen Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri itu.

Dia pun sudah menyiasati agar pekerjaan sebagai Plt Gubernur dan Dirjen Otonomi Daerah dapat berjalan seimbang.

"Saya menikmati kerja. Pagi di sini, sore dirjen," tandas Soni.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya