Liputan6.com, Jakarta - Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif menilai proses hukum atas kasus yang menjerat Ahok sebagai tersangka telah dilakukan secara transparan. Ia juga meminta seluruh rakyat Indonesia untuk menghormati penegakan hukum yang dijalankan polisi.
"Ini sudah transparan, semua yang berperkara sudah hadir (gelar perkara). Kita harus menghormati proses hukum," ujar pria yang karib disapa Buya ini saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Rabu (16/11/2016).
Ia pun mengimbau umat yang berencana melakukan demonstrasi pada 25 November untuk mengurungkan niatnya.
"(Ahok) Sudah tersangka, saya rasa sudah tidak ada alasan lagi untuk demo, kecuali ada kepentingan-kepentingan terselubung," kata Buya.
Bareskrim Polri telah menggelar perkara dugaan penistaan agama yang dilakukan Ahok. Hasilnya, Bareskrim menetapkan Ahok sebagai tersangka kasus penistaan agama.
"Meskipun tidak bulat, perkara ini harus diselesaikan di peradilan yang terbuka, konsekuensinya akan ditingkatkan ke proses penyidikan dengan menetapkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai tersangka," kata Kabareskrim Polri Komjen Pol Ari Dono Sukmanto di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (16/11/2016).
Syafii Maarif: Kasus Ahok Sudah Transparan, Mari Hormati Hukum
Syafii Maarif mengimbau umat yang berencana melakukan demonstrasi pada 25 November untuk mengurungkan niatnya.
diperbarui 16 Nov 2016, 14:17 WIBDiterbitkan 16 Nov 2016, 14:17 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Cek Voltase Listrik dengan Mudah dan Akurat
Bursa Asia Pasifik Anjlok, Pasar Saham AS Cetak Rekor Baru
PDIP Tegaskan Tersangka Judi Online Alwin Jabarti Kiemas Bukan Keluarga Megawati
Tips Agar Lantai Wangi Tahan Lama: Panduan Lengkap Menjaga Kebersihan dan Keharuman Rumah
Tips Unik dan Kreatif: Cara Menarik untuk Meningkatkan Kreativitas dan Produktivitas
5 Resep Nugget Ayam Wortel Homemade yang Sehat dan Praktis
Tips Menjaga Kesehatan di Bulan Ramadhan: Panduan Lengkap untuk Puasa yang Sehat dan Berkah
Cara Menjawab Panggilan Interview: Panduan Lengkap untuk Sukses
15 Tips Agar Tidak Ngantuk Saat Berkendara Motor yang Efektif
Harga Minyak Dunia Jatuh Usai Laporan Gencatan Senjata Israel-Hizbullah
Elektabilitas Pasangan Calon Pilgub Sumut: Bobby-Surya Unggul
Prediksi Liga Champions Bayern Munchen vs PSG: 2 Raksasa Butuh Kemenangan