Usai Aksi Damai 212, Aa Gym dan Santrinya Punguti Sampah di Monas

Beberapa sampah tercecer di lapangan setelah massa aksi damai 212 membubarkan diri.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 02 Des 2016, 15:42 WIB
Diterbitkan 02 Des 2016, 15:42 WIB
Aa Gym
Aa Gym punguti sampah di sekitar Monas pasca aksi damai 2 Desember (Liputan6.com/Nafis)

Liputan6.com, Jakarta Massa aksi damai 2 Desember mulai membubarkan diri usai menggelar zikir dan doa bersama di Monas, Jakarta Pusat. Beberapa sampah terlihat tercecer di lapangan setelah massa mulai membubarkan diri.

Dai kondang Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym pun berinisiatif memunguti sampah yang masih tersisa di lapangan Monas. Tampak pimpinan Pesantren Darut Tauhid itu memunguti sampah bersama sejumlah santrinya di bawah rintik hujan.

"Ayo santri Darut Tauhid, semuanya turun bersihkan sampah. Semua mengarah ke sumber suara, ayo," seru Aa Gym menggunakan pengeras suara di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016).

Sejumlah santri yang telah menyiapkan perlengkapan, seperti sapu dan plastik tempat sampah, pun langsung mendatangi Aa Gym. Sesaat kemudian, mereka langsung memunguti sampah di halaman Monas sisa aksi damai 2 Desember.

Tak hanya santri, Aa Gym juga ikut memunguti sampah sisa massa aksi damai 2 Desember. Aa Gym dan beberapa santrinya membersihkan halaman Monas dengan mengenakan jas hujan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya