Polri: Buku 'Jokowi Undercover' Dijual Rp 150 Ribu per Eksemplar

Setidaknya 300 buku Jokowi Undercover telah laku dijual oleh Bambang Tri Mulyono melalui akun facebooknya.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 09 Jan 2017, 14:05 WIB
Diterbitkan 09 Jan 2017, 14:05 WIB
20170103-Buku-Jokowi-Undercover-JT1
Penampakan sampul depan buku Jokowi Undercover yang ditunjukan di Kadivhumas Polri, Jakarta, Selasa (3/1). Dalam bukunya, Bambang menyebut Jokowi telah memalsukan data saat mengajukan diri sebagai calon presiden 2014 lalu. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Setidaknya 300 buku 'Jokowi Undercover' telah laku dijual oleh Bambang Tri Mulyono melalui akun facebooknya. Hal ini berdasarkan pengakuan dari Bambang Tri kepada penyidik Bareskrim Polri.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Boy Rafli Amar mengungkapkan buku tersebut dijual oleh Bambang dengan harga Rp 150 ribu.

"Rp 150 ribu ya harganya," kata Boy di kompleks Mabes Polri, Jakarta, Senin (9/1/2017).

Boy pun mengaku belum mengetahui keuntungan Bambang yang didapat dari hasil penjualan buku tersebut. Tetapi, bila diakumulasi dari 300 buku yang terjual, paling tidak Bambang telah mengantongi Rp 45 juta.

"Kalau keuntungan (bersih) saya belum tahu," ucap mantan Kapolda Banten ini.

Bambang Tri sendiri saat ini telah berstatus sebagai tersangka. Dia juga telah ditahan oleh penyidik di Rutan Polda Metro Jaya. Bambang disangkakan atas pelanggaran Undang-undang Informasi Transaksi Elektronik (ITE), Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan Diskriminasi Ras Dan Etnis, dan Pasal 207 KUHP tentang penghinaan terhadap penguasa.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya