8 Orang Terluka Akibat Diserang saat Sahur on The Road di Tanah Abang

Puluhan pria yang menggelar sahur on the road tiba-tiba menyerang kelompok lain yang juga menggelar kegiatan serupa di jalan Penjernihan.

oleh shintalestari41 diperbarui 19 Jun 2017, 11:33 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2017, 11:33 WIB

Patroli, Jakarta - Di pos pantau Polsek Tanah Abang yang berada di Kawasan Penjernihan, Jakarta Pusat, sekelompok warga meminta pertolongan aparat kepolisian, Senin, 19 Juni 2017 dini hari. Mereka diserang puluhan pria saat menggelar sahur on the road.

Seperti yang ditayangkan Patroli Indosiar, Senin (19/6/2017), menurut korban, aksi penyerangan terjadi saat mereka melintas dari arah Setiabudi menuju Pejompongan. Tiba-tiba rombongan mereka diserang puluhan orang yang membawa bendera berwarna hitam dengan tulisan VOC. Penyerangan dilakukan kawanan tersebut dengan menggunakan berbagai jenis senjata tajam.

Akibatnya, delapan orang terluka. Korban dilarikan ke rumah sakit TNI Angkatan Laut Dokter Mintohardjo. Hingga kini, aparat kepolisian masih menyelidiki kelompok pelaku penyerangan. Usai melakukan penyerangan,  para pelaku melarikan diri dan aparat Polsek Tanah Abang masih mengejar para pelaku.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya