Polri: Satu Terduga Teroris Tertangkap di Serpong

Polri membenarkan Detasemen Khusus (Densus) 88 menangkap terduga teroris di Serpong Utara, Tangerang Selatan.

oleh Rita Ayuningtyas diperbarui 11 Agu 2017, 11:53 WIB
Diterbitkan 11 Agu 2017, 11:53 WIB
Bom Teroris
Ilustrasi Foto Teroris (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Polri membenarkan Detasemen Khusus (Densus) 88 menangkap terduga teroris di Serpong Utara, Tangerang Selatan. Ada satu terduga teroris yang ditangkap pada pagi Jumat (11/8/2017) tadi.

"Iya, benar. Terduga berinisial SP," tulis Kadiv Humas Polri, Irjen Setyo Wasisto, kepada Liputan6.com, Jakarta, Jumat.

Namun, dia enggan menjelaskan terduga teroris ini berasal dari jaringan mana. Dia mengatakan Polri masih mengembangkan kasus ini.

"Densus 88 masih mengembangkannya," kata Setyo.

Sebelumnya, terduga teroris diamankan polisi di Serpong Utara, Tangerang Selatan, Jumat (11/8/2017). Dia diamankan di kontrakannya yang terletak di Perumahan Graha Raya, Cluster Melia Grove, RT03/23 Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan.

Pantauan Liputan6.com di lokasi kejadian, perumahan elite tersebut dijaga ketat petugas keamanan setempat. Awak media tidak diperbolehkan masuk ke perumahan.

Saksikan video berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya