Heboh Penemuan Uang Ratusan Juta di dalam Karung

Diduga uang tersebut ditinggal oleh pelaku perampokan disertai pembunuhan istri seorang purnawirawan polisi, Rabu, 30 Agustus 2017 kemarin.

oleh Liputan6 diperbarui 31 Agu 2017, 16:48 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2017, 16:48 WIB

Liputan6.com, Jombang - Warga Desa Bareng, Kecamatan Bareng, Jombang, Jawa Timur dihebohkan dengan ditemukannya uang ratusan juta rupiah di dalam karung. Berita ini mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan6 Petang SCTV, Kamis (31/8/2017).

Uang dalam karung itu ditemukan di rumah seorang warga. Diduga uang tersebut ditinggal oleh pelaku perampokan disertai pembunuhan istri purnawirawan polisi, Rabu 30 Agustus 2017 kemarin.

Di Bogor, para ibu rumah tangga melakukan aksi unjuk rasa dengan memblokir serta menanam pohon pisang di tengah jalan yang rusak. Warga juga melakukan long march hingga 63 kilo menuju jalan yang rusak. Akibat aksi ini, kemacetan panjang kendaraan mencapai 4 kilometer.

Sementara itu di Nias Utara, seorang bayi berumur 13 bulan yang menderita gizi buruk dirujuk ke RS Gunung Sitoli, Sumatera Utara. Setelah sempat dirawat di Puskesmas Lahewa.

Untuk dana pengobatan sang bayi, sejumlah aktivis melakukan aksi peduli dengan mengumpulkan dana.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya