Tak Hadiri Milad Jawara Betawi 411, Anies Sebut Salah Informasi

Anies mengatakan ada kesalahan informasi yang diberikan tim medianya. Seharusnya, acara dibuka di Balai Kota Jakarta.

oleh Rezki Apriliya Iskandar diperbarui 05 Nov 2017, 10:14 WIB
Diterbitkan 05 Nov 2017, 10:14 WIB
anies
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota Jakarta, Minggu (5/10/2017). (Liputan6.com/Rezki Apriliya Iskandar)

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan batal menghadiri acara milad ke-1 Brigade Jawara Betawi 411 hari ini. Padahal, dari agenda yang diterima Liputan6.com, seharusnya hari ini pukul 07.00 WIB Anies menghadiri acara tersebut di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat.

Namun, hingga pukul 08.30 WIB Anies tidak datang. Justru secara mendadak kehadirannya diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah. Sejumlah awak media yang sudah menunggu di lokasi sebelum pukul 07.00 WIB, tidak mendapat pemberitahuan tentang ketidakhadiran Anies di acara itu.

"Tadi (Anies) ngelepas doang (Brigade Jawara Betawi 411) di Balai Kota. Saya kira juga (Anies) tadi ikut ke patung kuda," ucap salah satu tim media yang tidak mau disebutkan namanya kepada Liputan6.com melalui pesan singkat, Minggu (5/11/2017).

Saat dikonfirmasi ke Anies di Balai Kota terkait ketidakhadirannya pada acara milad Brigade Jawara Betawi 411, Anies malah mengatakan ada kesalahan informasi yang diberikan tim medianya.

"Jadi pembukaannya itu di Balai Kota, kemudian pelepasan di Balai Kota. Ada kok sebagian di sini (Brigade Jawara Betawi 411) hadir, lengkap. Jadi saya sudah cek, kekeliruannya penulisan lokasi, harusnya lokasinya ditulis pelepasannya di Balai Kotai," ucap Anies saat ditemui di Balai Kota Jakarta, Minggu (5/11/2017).

Dia lantas menyampaikan bahwa ia berpesan khusus kepada Brigade Jawara Betawi 411 tersebut, untuk turut membuat Jakarta menjadi kota yang aman dan nyaman.

"Saya sampaikan kepada mereka untuk ikut membuat Jakarta menjadi kota yang aman, nyaman, membahagiakan bagi semua," kata Anies.

"Tugas membangun Jakarta harus dikerjakan secara bersama. Kami (Anies-Sandi) menjalankan pemerintahan maka teman-teman di jawara bantu untuk memastikan kondisi masyarakat adalah kondisi masyarakat yang aman tentram," pungkas Anies.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya