Ingin Tutupi Aib, Siswi SMK di Purwokerto Bunuh Bayinya dalam Toilet RS

Dengan menggunakan gunting, pelaku langsung memotong tali pusat bayinya kemudian menikamnya sebanyak 11 tusukan hingga sang bayi tewas.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 24 Jan 2018, 08:03 WIB
Diterbitkan 24 Jan 2018, 08:03 WIB

Fokus, Purwokerto - Seorang remaja putri berusia 16 tahun melahirkan seorang bayi di toilet sebuah rumah sakit di Purwokerto, Selasa siang. Kejadian tersebut berawal saat remaja putri ini sedang menjalani rawat inap di rumah sakit tersebut.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Rabu (23/01/2018), saat itu pelaku yang merasa mulas pergi ke toilet di ruang rawat inap, ternyata di tempat tersebut pelaku melahirkan seorang bayi. Lantas siswi kelas 10 sebuah SMA tersebut meminta perawat mengantarkan gunting ke toilet dengan alasan hendak menggunting diaper.

Dengan menggunakan gunting, pelaku langsung memotong tali pusat sang bayi kemudian menikamnya sebanyak 11 tusukan hingga sang bayi tewas. Pembunuhan bayi ini terbongkar saat perawat berusaha memeriksa toilet karena pelaku tak kunjung keluar.

"Pembunuhan ini pertama kali diketahui oleh perawat rumah sakit tersebut. Perawat tersebut curiga karena pelaku sudah lama berada di dalam toilet. Dan begitu perawat masuk ke kamar mandi, ternyata ditemukan bayi tersebut berada di balik sebuah ember," kata Kapolres Banyumas AKBP Bambang Yudhantara Salamun.

Di tempat lain, polisi menangkap seorang pemuda putus sekolah yang merupakan pacar tersangka. Petugas juga menyita gunting yang digunakan pelaku untuk membunuh sang bayi.

Atas perbuatannya, siswi tersebut dijerat menggunakan Undang-Undang no 35 tahun 2014 tentang perlindungan anak dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya