Sekolah di Bojonegoro Roboh Diterjang Puting Beliung

Bangunan yang sudah lapuk yang berbahan dasar kayu membuat dua ruang kelas tak kuat menahan terpaan angin hingga roboh dan rata dengan tanah.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 07 Mar 2018, 07:25 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2018, 07:25 WIB

Liputan6.com, Bojonegoro - Sebuah sekolah roboh akibat diterjang puting beliung di Bojonegoro, Jawa Timur.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Rabu (7/3/2018), ruang kelas satu dan ruangan taman kanak-kanak (TK) kasih sayang di Sekolah Dasar Negeri II Babad, Kecamatan Kedungadem, Bojonegoro, roboh hingga rata dengan tanah akibat diterjang angin puting beliung.

Musibah terjadi pada malam hari. Saat itu di wilayah ini terjadi hujan dengan intensitas tinggi yang disertai dengan angin kencang.

Bangunan yang sudah lapuk yang berbahan dasar kayu membuat dua ruang kelas tak kuat menahan terpaan angin hingga roboh dan rata dengan tanah.

"Karena adanya hujan dan angin dan bentuk bangunan yang sudah tua. Belakangan ini kita sudah antisipasi anak-anak dipindahkan belajarnya," kata Kepala Sekolah SDN II Babad Sri Murni.

Akibat kejadian ini, aktifitas belajar mengajar siswa-siswipun harus dipindahkan.

Untuk siswa-siswi kelas satu dipindahkan keruang kepala sekolah dan untuk siswa-siswi TK dipindahkan ke ruang PKK di Balai Desa Babad.

Sekolah berharap agar kedua ruang kelas ini bisa segera di bangun kembali. Sehingga proses belajar mengajar para siswa tidak terganggu.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya