Detik-Detik Mencekam Saat Mapolda Riau Diserang Terduga Teroris

Petugas langsung membantu mengevakuasi dua anggota Mapolda Riau yang terluka menuju ambulans.

oleh Maria Flora diperbarui 16 Mei 2018, 16:42 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2018, 16:42 WIB

Liputan6.com, Riau - Ketegangan menyergap sesaat setelah sebuah mobil menerobos masuk ke Mapolda Riau, Pekanbaru, Riau. Selanjutnya, sejumlah orang tak dikenal turun menyerang anggota kepolisian. Peringatan akan kemungkinan adanya bom dikeluarkan petugas.

Sebelum aksi penyerangan oleh terduga teroris, rencananya Mapolda Riau akan menggelar rilis kasus narkoba.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Rabu (16/5/2018), serangan di Mapolda Riau terjadi sekitar pukul 09.00 pagi tadi. Empat orang dari dalam mobil menyerang anggota menggunakan senjata tajam dan membuat dua polisi terluka.

 

Polisi langsung melumpuhkan keempatnya dengan tembakan dan keempat penyerang langsung tewas di tempat. Satu orang yang mencoba melarikan diri dengan mobil, menabrak seorang anggota polisi hingga tewas dan menyerempet seorang jurnalis.

"Polda Riau berhasil mematahkan penyerangan sekelompok orang tak dikenal. Sekelompok orang tak dikenal itu dilumpuhkan dengan melakukan penembakan," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto.

"Dan empat orang akhirnya tewas, sementara satu orang melarikan diri menggunakan mobil dan sempat menabrak anggota polri yang akhirnya gugur," tambahnya.

Atas insiden ini, polisi mengamankan mobil avanza yang digunakan dalam penyerangan di Mapolda Riau dan langsung dilakukan sterilisasi. Karena dicurigai ada barang-barang mencurigakan di dalamnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya