PPP Kubu Humphrey Putuskan Dukung Prabowo-Sandi di Pilpres 2019

PPP kubu Humphrey Djemat memutuskan dukung pasangan Prabowo-Sandi di Pilpres 2019.

oleh Nila Chrisna Yulika diperbarui 17 Nov 2018, 07:43 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2018, 07:43 WIB

Fokus, Jakarta - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muktamar Jakarta pimpinan Humphrey Djemat memutuskan mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (17/11/2018), keputusan dikeluarkan menyusul ditolaknya keinginan islah PPP kubu Humphrey oleh PPP kubu Romahurmuziy.

Humphrey menegaskan PPP Muktamar Jakarta mengusulkan agar pihaknya dapat islah dengan PPP pimpinan Romahurmuziy Akan tetapi permintaan tersebut ditolak.  

Menurut Humphrey, Romi bahkan akan melaporkan  Humphrey dan kawan-kawan jika menyelenggarakan mukernas.  (Karlina Sintia Dewi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya