Gempa Magnitudo 5,1 Getarkan Toli-Toli

BMKG mencatat, hingga saat ini, belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan oleh gempa.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 31 Des 2019, 13:58 WIB
Diterbitkan 31 Des 2019, 13:58 WIB
Ilustrasi gempa bumi
Ilustrasi gempa bumi (sumber: Istockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Gempa bumi terjadi di wilayah Toli-Toli, Sulawesi Tengah pada Selasa (31/12/2019) sekira pukul 12.18 WIB. Gempa tersebut berkekuatan magnitudo 5,1.

"Episenter gempa terletak pada koordinat 1.27 Lintang Utara dan 120.79 Bujur Timur, tepatnya di laut pada jarak 43 kilometer arah timur Toli-Toli, Sulawesi Tengah pada kedalaman 66 kilometer," ujar Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono melalui keterangan tertulisnya, Selasa (31/12/2019).

Dia menjelaskan, gempa tersebut merupakan jenis gempa menengah akibat aktivitas subduksi lempeng yang menunjam ke bawah lengan utara Pulau Sulawesi.

"Warga di Toli-Toli dan Buol dilaporkan sempat lari berhamburan ke luar rumah karena terkajut akibat adanya guncangan kuat yang terjadi secara tiba-tiba," ucapnya.

Meski begitu, menurut Daryono, hingga saat ini, belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan oleh gempa.

"Gempa yang terjadi tidak berpotensi tsunami," tegas Daryono.

Hingga pukul 12.41 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa susulan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya