Berkunjung ke Wina, Menhan Prabowo Bahas Kerja Sama Pertahanan RI-Austria

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kujungan ke Wina, Austria. Di sana, Prabowo bertemu dengan Menteri Pertahanan Austria, Klaudia Tanner.

oleh Liputan6.com diperbarui 21 Okt 2020, 07:37 WIB
Diterbitkan 21 Okt 2020, 07:37 WIB
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kujungan ke Wina, Austria. Di sana, Prabowo bertemu dengan Menteri Pertahanan Austria, Klaudia Tanner.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kujungan ke Wina, Austria. Di sana, Prabowo bertemu dengan Menteri Pertahanan Austria, Klaudia Tanner.

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kujungan ke Wina, Austria. Di sana, Prabowo bertemu dengan Menteri Pertahanan Austria, Klaudia Tanner.

Kunjungan Prabowo pada Selasa, 20 Oktober 2020 tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan hubungan kerja sama bilateral di bidang pertahanan antara kedua negara.

Kedatangan Delegasi Menhan RI yang didampingi oleh Duta Besar RI untuk Austria, Darmansjah Djumala, anggota DPR RI Komisi I, Sugiono, dan, Atase Pertahanan Berlin, Kol. Kav. Rio Hendrawan Alin Putra, di kantor Kementerian Pertahanan Austria disambut dengan upacara penghormatan militer oleh Pasukan Kehormatan Angkatan Bersenjata Austria.

"Pada kesempatan pertemuan yang berlangsung sekitar satu jam tersebut, kedua Menteri Pertahanan membahas peluang peningkatan kerja sama bilateral di bidang pertahanan," tulis KBRI Wina dalam keterangan tertulisnya.

Peningkatan kerjasama ini akan ditindaklanjuti dengan pembentukan Memorandum of Understanding (MoU) sebagai payung kerja sama pertahanan kedua negara di masa yang akan datang.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Bahas Perkembangan Penanganan Covid-19

Selain membahas soal isu-isu pertahanan, keduanya juga membahas soal perkembangan penanganan pandemi Covid-19 di negara masing-masing.

"Selain membahas isu-isu pertahanan, kedua Menteri juga saling memberikan informasi perkembangan penanganan pandemi Covid-19 di masing-masing negara," tulis rilis tersebut.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya