Liputan6.com, Jakarta Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim merayakan lebaran Idul Fitri 1442 hijriah hanya di rumah bersama keluarga kecilnya.
Nadiem mengaku, lebaran tahun ini merupakan kali kedua ia beserta istri dan tiga anaknya merayakannya di rumah. Hal ini tak lepas dari pandemi Covid-19 yang hingga kini masih menerpa Tanah Air.
Kendati merayakan lebaran di rumah, Nadiem mengaku belajar banyak soal makna kebersamaan.
Advertisement
"Kami belajar banyak dengan merayakan Lebaran di rumah untuk kedua kalinya, khususnya mengenai kebersamaan," tulis Nadiem dalam akun Instagram pribadinya, Kamis (13/5/2021).
Dia mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum lebaran tahun ini sebagai pesan untuk kembali peduli terhadap sesama. Terlebih lagi di saat pandemi Covid-19 di mana banyak masyarakat yang terdampak secara ekonomi akibat pagebluk ini.
"Yuk, kita jadikan Lebaran tahun ini sebagai pengingat akan kepedulian terhadap sesama dan pentingnya semangat gotong royong untuk mewujudkan pulihnya Indonesia," ucap pendiri Go-Jek itu.
Dalam postingan yang disertai foto dirinya yang tengah mengenakan setelan jas serta kopiah dan didampingi dengan istrinya, Franka Franklin, Nadiem menyampaikan Selamat Idulfitri 1442 H kepada umat Islam di Indonesia.
"Selamat hari raya Idulfitri. Minal 'Aidin wal-Faizin. Mohon maaf lahir dan batin," tulisnya.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Berharap Terbebas dari Covid-19
Sementara itu, Presiden Jokowi menyampaikan selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah. Dia mengatakan, pada Lebaran 2021 ini, Indonesia masih harus berhadapan melawan pandemi Covid-19.
Karena itu, Jokowi meminta masyarakat bersabar untuk menahan diri tidak mudik.
"Kita juga masih harus bersabar dan menahan diri karena tidak bisa bersilaturahmi secara langsung, secara tatap muka dengan keluarga dan handai taulan. Memang hal itu sangatlah berat tetapi kita tidak punya pilihan, kita harus mengutamakan kesehatan dan keselamatan kita semua. Kita semua, agar segera mungkin kita dapat terbebas dari pandemi," kata Jokowi lewat YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (12/5/2021).
Dia berharap, momentum Idul Fitri menjadi bagian kebangkitan bangsa melawan pandemi virus Corona.
Ibu Negara Iriana juga turut menyampaikan selamat Hari Raya Idul Fitri. "Saya juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin," ucap Iriana.
Advertisement