Jokowi Akan Hadiri Puncak Perayaan Satu Dekade Partai Nasdem

Partai Nasdem akan menggelar perayaan puncak ulang tahunnya yang ke-10 di Gedung Akademi Bela Negara (ABN) Partai Nasdem, Jakarta, Kamis (11/11/2021).

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 11 Nov 2021, 09:23 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2021, 09:22 WIB
Surya Paloh Sambut Jokowi di HUT Nasdem
Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan sambutan saat menghadiri perayaan ulang tahun ke-8 Partai Nasdem di JIExpo, Jakarta, Senin (11/11/2019). Acara tersebut sekaligus penutupan Kongres ke-II Partai Nasdem. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, - Partai Nasdem akan menggelar perayaan puncak ulang tahunnya yang ke-10 di Gedung Akademi Bela Negara (ABN) Partai Nasdem, Jakarta, Kamis (11/11/2021). Dengan mengusung tema "Satu Dekade di Jalan Restorasi", perayaan HUT Nasdem tahun ini kembali akan dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

“Selain Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Presiden Jokowi juga akan menyampaikan pidatonya di Auditorium KH Dewantara ABN Nasdem,” kata Ketua Penyelenggara (OC) HUT Partai Nasdem ke-10, Ahmad Sahroni, Kamis (11/11/2021).

Sahroni menyampaikan rasa syukurnya Partai Nasdem sudah memasuki usia 10 tahun. Menurutnya, usia 10 tahun merupakan usia yang patut dijadikan momen refleksi diri dan disyukuri, karena sudah sepuluh tahun Nasdem berjuang membawa nilai-nilai restorasi demi Indonesia yang lebih baik.

"Yang tidak kalah penting, seluruh simpatisan, kader dan pengurus tetap kompak dan solid mewujudkan semangat restorasi demi Indonesia sejahtera," katanya.

Lebih lanjut, Sahroni menyampaikan bahwa selama ini Partai Nasdem telah konsisten mendukung pemerintahan Jokowi dalam menjalankan berbagai program pembangunan dan kebijakannya.

“Komitmen kami untuk terus berada di jalur koalisi bersama pemerintah tentunya bukan hanya retorika semata. Kami dengan sepenuh hati mendukung berbagai program pemerintahan, mulai dari pembangunan ekonomi, pemerataan investasi, peningkatan kualitas sumber daya manusia dan lain-lain,” beber Sahroni.

Siap Sambut Tahun Politik

Sahroni juga menyatakan kesiapan partainya dalam menyambut tahun politik 2024 mendatang.

“Kami bangga menjadi bagian dari perjuangan ini. Sekarang, banyak mata telah bersiap, berfokus menuju 2024. Kami di Nasdem pun akan terus berkembang, berupaya dan berbenah untuk bisa terus berjuang bagi rakyat, dan menjadi penyambung lidah rakyat yang amanah,” ungkap Sahroni.

Sebagai informasi, perayaan satu dekade Partai Nasdem ini akan menerapkan protokol kesehatan Cobid-19 yang ketat. Masyarakat dan Pers dapat menyaksikan secara langsung di sejumlah stasiun televisimulai pukul 11.00 WIB.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya