Komisi II Jadwalkan Fit and Proper Test Calon Anggota KPU-Bawaslu 14 Februari 2022

Komisi II DPR membuka seluas-luasnya kepada masyarakat untuk memberikan tanggapan atau masukan terhadap 14 calon anggota KPU dan 10 calon anggota Bawaslu yang akan menjalankan fit and proper test.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Feb 2022, 16:21 WIB
Diterbitkan 07 Feb 2022, 16:21 WIB
Ilustrasi Gedung KPU
Ilustrasi Gedung KPU (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menjadwalkan fit and proper test kepada 14 calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan 10 calon anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) periode 2022-2027.

Jadwal uji kelayakan dan kepatutan digelar pada Senin 14 Februari hingga Rabu 16 Februari 2022 pekan depan.

Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia mengharapkan pada Kamis (17/2) sudah ada 7 orang calon anggota KPU dan 5 anggota Bawaslu terpilih yang akan dilantik untuk periode 2022-2027. Diketahui, masa jabatan anggota KPU dan Bawaslu periode 2017-2022 berakhir pada 11 April.

"fit and proper test mudah-mudahan semuanya bisa berjalan lancar sehingga tanggal 17 Insya Allah rencananya kita sudah punya 7 orang calon anggota KPU RI dan 5 calon anggota Bawaslu RI yang akan dilantik untuk menggantikan anggota KPU dan Bawaslu periode 2017-2022 yang akan habis atau berakhir tanggal 11 April yang akan datang," katanya di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (7/2/2022).

Doli melanjutkan, komisi II DPR membuka seluas-luasnya kepada masyarakat untuk memberikan tanggapan atau masukan terhadap 14 calon anggota KPU dan 10 calon anggota Bawaslu yang akan menjalankan fit and proper test.

Tanggapan dan masukan itu dapat dimasukkan secara tertulis dengan menyertakan identitas lengkap dan mengirimkan kepada sekretariat komisi II DPR di Gedung Nusanatara 2 lantai 2, Jakarta.

Bisa juga melalui telfon 0215715522, 57165224, atau fax 5715493 dan emailĀ set_komisi2@dpr.go.idĀ selambat-lambatnya hingga tanggal 11 Februari 2022.

"Selain itu, kami juga nanti akan mensosialisasikan melalui medsos dan media elektronik tentanf rencana nanti kita akan adakan fit and proper test. Insya Allah nanti akan dilakukan seperti biasanya, dilakukan terbuka," tutup Waketum Golkar itu.

Ā 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Rincian 24 Calon Anggota KPU dan Bawaslu

Ilustrasi Gedung KPU
Ilustrasi Gedung KPU (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Berikut calon anggota KPU-Bawaslu yang akan menjalani fit and proper test:

Ā 

Calon Anggota KPU

Ā 

1. August Mellaz

2. Betty Epsilon Idroos

3. Dahliah

4. Hasyim Asyā€™ari

5. I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi

6. Idham Holik

7. Iffa Rosita

8. Iwan Rompo Banne

9. Mochammad Afifuddin

10. Muchamad Ali Safaā€™at

11. Parsadaan Harahap

12. Viryan

13. Yessy Yatty Momongan

14. Yulianto Sudrajat

Ā 

Calon Anggota Bawaslu

Ā 

1. Aditya Perdana

2. Andi Tenri Sompa

3. Fritz Edward Siregar

4. Herwyn Jefler Hielsa Malonda

5. Lolly Suhenty

6. Mardiana Rusli

7. Puadi

8. Rahmat Bagja

9. Subair

10. Totok Hariyono

Ā 

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka.com

Ā 

Ā 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya