3 Ibu Kota DOB Papua Ditetapkan: Merauke, Nabire, Jaya Wijaya

Ketua Panja RUU daerah otonomi baru (DOB) Papua Junimart Girsang menyampaikan kesimpulan pembahasan RUU DOB.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 28 Jun 2022, 15:16 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2022, 15:16 WIB
Konferensi Mahasiswa Papua (KMP) Jabodetabek menggelar aksi damai yang meminta DPR dan pemerintah pusat untuk segera mengesahkan Daerah Otonomi Baru (DOB) serta mendukung Otoritas Khusus (Otsus) Jilid II Papua, Selasa (31/5/2022) (Istimewa).
Konferensi Mahasiswa Papua (KMP) Jabodetabek menggelar aksi damai yang meminta DPR dan pemerintah pusat untuk segera mengesahkan Daerah Otonomi Baru (DOB) serta mendukung Otoritas Khusus (Otsus) Jilid II Papua, Selasa (31/5/2022) (Istimewa).  

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Panja RUU daerah otonomi baru (DOB) Papua Junimart Girsang menyampaikan kesimpulan pembahasan RUU DOB.

Keputusan itu disampaikan Junimart dalam Rapat Komisi II bersama pemerintah terkait RUU DOB Papua di Kompleks Parlemen Senayan, Selasa (28/6/2022).

"Pada tanggal 27 Juni 2022, panja memutuskan ibu kota provinsi masing-masing dalam rancangan undang-undang pembentukan daerah provinsi di Papua," kata Junimart.

Ibu Kota dari masing-masing DOB Papua yakni Provinsi Papua Selatan berkedudukan di Kabupaten Merauke, Ibu kota Provinsi Papua Tengah berkedudukan di Kabupaten Nabire, Ibu Kota Provinsi Papua Pegunungan berkedudukan di Kabupaten Jayawijaya.

Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia mengatakan sempat ada perbedaan pandangan terkait penampatan ibu kota Papua Tengah, suara terpecah antara Nabire dan Mimika.

"Waktu itu kita bilang, masih ada dua pandangan. Masih ada yang mengusulkan ibu kota di Papua Tengah ya, yang di Papua Selatan sama di Papua pegunungan sudah nggak ada masalah. Ada sebagian yang mendukung Nabire, itu didukung oleh 6 bupati dari 8 itu," kata Doli.

Menurut Doli, alasan pemerataan pembangunan, pihaknya lebih memilih Nabire untuk jadi Ibu Kota Papua Tengah.

"Ini kan pemekaran ini tujuannya untuk pemerataan pembangunan. Nah Mimika dengan kota Timikanya itu kan sudah menjadi kota yamg cukup maju bukan hanya kota yang dikenal di Indonesia tapi di dunia internasional. Jadi kalau misal kita tarik lagi di situ berarti kan daerah lain ya tidak tercapai aspek pemeratannya," ujar Doli.

 

3 DOB Papua

Berikut wilayah 3 DOB Papua:

1. Provinsi Papua Selatan

a. Kabupaten Merauke

b. Kabupaten Boven Digoel

c. Kabupaten Mappi

d. Kabupaten Asmat

2. Provinsi Papua Tengah

a. Kabupaten Nabire

b. Kabupaten Paniai

c. Kabupaten Mimika

d. Kabupaten Puncak Jaya

e. Kabupaten Puncak

f. Kabupaten Dogiyai

g. Kabupaten Intan Jaya

h. Kabupaten Deian

3. Provinsi Papua Pegunungan

a. Kabupaten Jayawijaya

b. Kabupaten Pegunungan Bintang

c. Kabupaten Yahukimo

d. Kabupaten Tolikara

e. Kabupaten Mamberamo Tengah

f. Kabupaten Yalimo

g. Kabupaten Lani Jaya, dan

h. Kabupaten Nduga

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya