Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan

Pemerintah melalui PLN membatalkan program pengalihan kompor gas berbahan LPG 3 kg ke kompor listrik. Sebelumnya, PLN menggelar uji coba program konversi kompor listrik kepada 1.000 keluarga penerima manfaat di Solo, Jateng dan 1.000 KPM di Denpasar, Bali.

oleh Anri SyaifulTriyasni diperbarui 29 Sep 2022, 10:55 WIB
Diterbitkan 29 Sep 2022, 09:03 WIB
Banner Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan. (Foto: Dok. PLN)
Banner Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan. (Foto: Dok. PLN)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah melalui Perusahaan Listrik Negara atau PLN membatalkan program pengalihan kompor gas berbahan LPG 3 kilogram ke kompor listrik induksi. Padahal, PLN telah menggelar uji coba program konversi kompor listrik kepada 1.000 Keluarga Penerima Manfaat atau KPM di Solo, Jawa Tengah dan 1.000 KPM di Denpasar, Bali.

"PLN memutuskan program pengalihan ke kompor listrik dibatalkan. PLN hadir untuk memberikan kenyamanan di tengah masyarakat melalui penyediaan listrik yang andal,” ujar Direktur Utama atau Dirut PLN, Darmawan Prasodjo, Selasa 27 September 2022.

Menurut Darmawan Prasodjo, PLN selalu berupaya menjalankan arahan pemerintah mempercepat transisi energi bersih di Tanah Air. Serta, mendukung upaya subsidi tepat sasaran, sekaligus mengurangi ketergantungan Indonesia dari energi impor dan menggantinya dengan energi domestik yang lebih murah.

Beberapa hari sebelumnya atau Jumat 23 September 2022, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan program konversi gas LPG 3 kg menjadi kompor listrik induksi masih dalam tahap uji coba. Artinya, konversi tersebut belum akan diberlakukan pada tahun ini.

Namun, Menko Perekonomian menjelaskan, pemerintah telah memantau dan menghargai masukan dari masyarakat. Termasuk, memonitor pemberitaan di media.

Airlangga menegaskan, sampai saat ini pembahasan anggaran dengan DPR terkait dengan program tersebut belum dibicarakan dan tentunya belum disetujui. Program kompor listrik induksi ini masih merupakan uji coba prototipe sebanyak 2.000 unit dari rencana 300 ribu unit. Uji coba ini akan dilaksanakan di Denpasar, Bali dan Solo, Jawa Tengah.

"Hasil dari uji coba ini akan dilakukan evaluasi dan perbaikan-perbaikan, pemerintah akan menghitung dengan cermat segala biaya dan resiko, memperhatikan kepentingan masyarakat serta mensosialisasikan kepada masyarakat sebelum program diberlakukan," ucap Menko Airlangga.

Apa saja alasan pembatalan program konversi kompor gas ke kompor listrik? Bagaimana pula ragam tanggapan pembatalan program konversi kompor gas ke kompor listrik? Simak selengkapnya dalam rangkaian Infografis berikut ini:

Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan

Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Rencana Peralihan Kompor LPG 3 Kg ke Kompor Listrik Dibatalkan. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya

Infografis Alasan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik

Infografis Alasan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Alasan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya

Infografis Ragam Tanggapan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik

Infografis Ragam Tanggapan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Ragam Tanggapan Pembatalan Program Konversi Kompor Gas ke Kompor Listrik. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya