Kaesang Ajak Anak Muda Masuk PSI: Berhenti Mengutuk Kegelapan, Politik Jalan Ninja Kita

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengajak seluruh anak muda Indonesia untuk masuk ke dunia politik dan bergabung dalam partai tempatnya bernaung.

oleh Nanda Perdana Putra diperbarui 25 Sep 2023, 21:25 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2023, 21:25 WIB
Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang baru.
Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang baru. (Liputan6.com/Youtube PSI)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengajak seluruh anak muda Indonesia untuk masuk ke dunia politik dan bergabung dalam partai tempatnya bernaung.

Mengutip istilah yang viral di media sosial dan dimodifikasi bahwa "politik adalah jalan ninja".

"Berhenti mengutuk kegelapan karena politik adalah jalan ninja kita," ujar Kaesang Pangarep di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023).

Kaesang meyakini terjun ke politik adalah cara terbaik anak muda dalam menyelamatkan masa depan bangsa dan seluruh yang ada di dalamnya. Lewat PSI, dia akan berupaya menghapus pesimisme dan sikap sinis yang melekat terhadap dunia politik di Indonesia.

"Bahwa hal-hal yang baik akan kita lanjutkan agar Indonesia menjadi negara yang semakin membanggakan, Indonesia semakin maju," jelas dia.

Lebih lanjut, putra bungsu Presiden Jokowi itu mengajak seluruh kader PSI untuk menjalankan politik yang mempersatukan, politik yang didasari rasa hormat serta kepercayaan.

"Bahwa meski kita berbeda-beda, bahwa kita memmperjuangkan hal yang sama, hal yang baik, kita semua pasti punya cita-cita menjadikan Indonesia menjadi lebih hebat," tutur Kaesang.

"Kepada anak-anak muda di luar sana, saya ingin mengajak maju melalui gerbong kita, gerbong PSI. Kita pastikan masa depan milik kita," Kaesang menandaskan.

Kaesang Pangarep ditunjuk jadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Adik Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka itu resmi menggeser posisi Giring Ganesha hanya dalam waktu kurang dari seminggu bergabung.

Kaesang Pangarep Resmi Jabat Ketua Umum PSI Gantikan Giring Ganesha

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (Ketum PSI) Kaesang Pangarep.
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (Ketum PSI) Kaesang Pangarep. (Liputan6.com/ Nanda Perdana Putra)... Selengkapnya

Kaesang Pangarep belakangan menjadi buah bibir lantaran secara resmi telah bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Yang mengejutkan lagi, cuma butuh waktu kurang dari seminggu, putra bungsu Presiden Jokowi itu langsung menjadi ketua umum partai tersebut, menggeser Giring Ganesha.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia Grace Natalie, dalam Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023), menanyakan soal siapa pengganti Giring Ganesha ke para kader yang hadir.

"Siapakah yang akan menjadi ketua umum selanjutnya?"

"Kaesaang," jawab para kader.

"Siapa bro dan sis?" tanya Grace.

"Teriakkan namanya." kata dia.

"Kaesaaang," teriak para kader.

Pada saat pengumuman ini, seluruh anggota DPW PSI berdiri di atas panggung.

Kemudian sebuah video diputar. Video itu menampilkan lukisan bunga mawar yang kemudian terangkai puzzle foto Kaesang dengan tulisan Kaesang Pangarep Ketua Umum PSI.

"Memutuskan, menetapkan, satu pengangkatan saudara Kaesang Pangarep sebagai ketua umum Dewan Pengurus Pusat Partai Solidaritas Indonesia," kata Grace.

Infografis Ragam Tanggapan Heboh Kaesang Pangarep Masuk Dunia Politik. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Ragam Tanggapan Heboh Kaesang Pangarep Masuk Dunia Politik. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya