Soal Rencana Jokowi Berkantor di IKN, Istana: Tanggal 28 Juli Presiden ke Sana

Jokowi kemungkinan akan menginap selama dua hari di IKN pada akhir Juli 2024. Heru menyampaikan Jokowi juga akan kembali berkunjung ke IKN sebelum HUT ke-79 RI pada 17 Agustus.

oleh Lizsa Egeham diperbarui 24 Jul 2024, 17:27 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2024, 17:22 WIB
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menteri BUMN Erick Thohir meninjau proyek Jalan Tol IKN Nusantara akses 3A Karangjoang – KKT Kariangau garapan Hutama Karya pada Rabu (22/2/2023). (Dok Hutama Karya)
Presiden Joko Widodo atau Jokowi didampingi oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menteri BUMN Erick Thohir meninjau proyek Jalan Tol IKN Nusantara akses 3A Karangjoang – KKT Kariangau garapan Hutama Karya pada Rabu (22/2/2023). (Dok Hutama Karya)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono membuka kemungkinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada akhir Juli 2024. Heru menyebut Jokowi akan berkunjung ke IKN pada 28 Juli 2024.

"Rencana tanggal 28 (Juli) beliau (Presiden) akan meresmikan tol dan meninjau. Kami bersama PUPR dan Sekretariat Presiden mempersiapkan segala kebutuhan Bapak Presiden untuk berkantor di IKN," jelas Heru di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (24/7/2024).

Dia menyebut Jokowi kemungkinan akan menginap selama dua hari di IKN pada akhir Juli 2024. Heru menyampaikan Jokowi juga akan kembali berkunjung ke IKN sebelum HUT ke-79 RI pada 17 Agustus mendatang.

"Jadi nanti setelah tanggal 28 (Juli), jadi mungkin beliau ada beberapa kali lagi ke IKN sebelum menjelang 17 Agustus. Kan masih ada kegiatan kunker (kunjungan kerja) dan lain-lain," jelas Pj Gubernur Jakarta itu.

Terkait pelaksanaan sidang kabinet di IKN pada 30 Juli 2024, Heru menuturkan hal tersebut akan dijelaskan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Heru memastikan pihaknya akan mempersiapkan seluruh kebutuhan terkait kegiatan Jokowi.

"Ada sidang kabinet atau tidak, kami Sekretariat Presiden bersama PUPR mempersiapkan segala sesuatu untuk menyiapkan kebutuhan kantor di sana," tutur Heru.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi belum bisa memastikan apakah dapat berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur, pada Juli 2024 ini. Pasalnya, kata dia, infrastruktur penunjang seperti, air dan listrik saat ini masih disiapkan masuk ke IKN.

"Kemudian juga airnya juga dalam proses disiapkan, listriknya juga sebentar lagi masuk. Listriknya sudah ada, tapi untuk masuk ke ruang-ruang yang ada kan perlu waktu," jelas Jokowi di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Selasa (16/7/2024).

Pekerjaan di IKN Mundur Karena Hujan

Presiden Jokowi meninjau langsung lapangan upacara berikut Istana Presiden di Kawasan IKN
Presiden Jokowi meninjau langsung lapangan upacara berikut Istana Presiden di Kawasan IKN. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)... Selengkapnya

Jokowi mengakui bahwa penyelesaian infrastruktur penunjang di IKN molor dari waktu yang ditargetkan pada Juli 2024. Jokowi menyebut hal ini dikarenakan hujan yang terus mengguyur IKN sehingga pembangunan menjadi terkendala.

"Ya (berkantor di IKN) melihat itu tadi, kesiapan (infrastruktur) itu. Kalau itu siap, kemarin memang targetnya kan Juli, tetapi kan lihat ke IKN, tiap hari hujan terus, hujan deres banget jadi memang pekerjaan banyak yang mundur, dan itu biasa dalam proyek besar," jelasnya.

Jokowi menyampaikan IKN merupakan proyek pembangunan jangka panjang yang membutuhkan waktu hingga 20 tahun untuk menyelesaikannya. Dia menuturkan infrastruktur IKN saat HUT ke-79 RI juga baru rampung 15 persen.

"Jadi jangan membayangkan kita upacara 17 Agustus itu sudah jadi semuanya. Tidak seperti itu, banyak yang baru menurut saya. Paling nanti 17 Agustus itu paling dihitung semuanya secara keseluruhan mungkin ya 15 persen," ungkapnya.

Menurut dia, proyek IKN saat ini masih memerlukan investasi baik dalam maupun luar negeri. Jokowi menuturkan pemerintah sedang mengejar investor agar mau menanamkan investasi di proyek IKN.

"Ini masih memerlukan investasi, masih memerlukan investor dari dalam maupun luar. Itu yang sedang kita kejar. Kalau pemerintah kan kewajiban dari gedung-gedung pemerintahan Istana Presiden, Wakil Presiden dan oleh karena itu, 100 persen dari APBN," tutur Jokowi.

Kantor Presiden di IKN Tuntas Pasang Bilah Sayap Garuda

Presiden Joko Widodo atau Jokowi optimis bisa mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Juli 2024.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi optimis bisa mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Juli 2024. (Biro Pers Kepresidenan).... Selengkapnya

Proses pemasangan bilah sayap Garuda pada Kantor Presiden di Ibu Kota Nusantara (IKN) tuntas dikerjakan seluruhnya. Informasi ini diberikan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) dalam sebuah rilis video resmi pada Minggu malam, 21 Juli 2024.

"Alhamdulillah, malam ini kita melihat pelaksanaan pemasangan bilah ke 4.650 yang menandai selesainya pembangunan Garuda kita ini," ujar Menteri PUPR sekaligus Plt Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono dikutip dari rilis video tersebut, Senin (22/7/2024).

Adapun proses pemasangan bilah sayap Garuda di Kantor Presiden di IKN ini mulai dilakukan sejak paruh kedua 2023. Bilah terbuat dari kuningan dengan bentuk kepakan sayap sepanjang 200 meter dengan tinggi 76 meter dan lebar 30 meter.

Selain Kantor Presiden, Satgas Perencanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Imam Santoso Ernawi mengungkapkan, salah satu bangunan yang akan selesai dalam waktu dekat adalah Istana Negara. Tempat presiden bekerja ini dapat beroperasi fungsional pada akhir Juli 2024.

"Kita bisa melihat bahwa Istana Negara nanti akhir Juli akan fungsional," ujar Imam beberapa waktu lalu. 

Lapangan untuk Upacara HUT RI Sudah Siap

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau langsung progres pembangunan Kantor Presiden di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Jumat (1/3/2024).
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau langsung progres pembangunan Kantor Presiden di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Jumat (1/3/2024).... Selengkapnya

Sebagian besar ruangan di Istana Negara, terutama ruang-ruang utamanya dapat fungsional pada akhir bulan ini. Sedangkan untuk Lapangan Upacara sudah berfungsi 100 persen dan siap digunakan untuk upacara HUT Kemerdekaan RI di IKN.

Lapangan tersebut memiliki kapasitas besar sehingga dapat menampung 8.000 orang. "Lapangan upacara sudah bisa, podiumnya juga sudah selesai gitu, semua sudah berfungsi 100 persen dan siap untuk digunakan untuk Upacara HUT RI," imbuh Imam.

Progres pembangunan Istana Negara dan Lapangan Upacara di IKN per 4 Juli telah mencapai 82,73 persen. Sedangkan, progres pembangunan Kantor Presiden telah mencapai 88,54 persen.

Kementerian PUPR akan melakukan test and commisioning atau uji coba terhadap Istana Negara, Kantor Presiden dan Lapangan Upacara pada Juli.

"Juli ini adalah memang bulan yang kita sebut sebagai test and commissioning, jadi bulan uji coba supaya pada Agustus bersih," pungkas Imam

Infografis Misi Agustus 2024 Upacara HUT RI di Halaman Istana IKN Nusantara
Infografis Misi Agustus 2024 Upacara HUT RI di Halaman Istana IKN Nusantara (Liputan6.com/Triyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya