[GALERI FOTO] Jokowi Lantik 44 Camat 267 Lurah Lelang Jabatan

Jokowi melantik 44 camat dan 267 lurah hasil dari lelang jabatan di Balaikota Jakarta. Bagaimana serunya prosesi pelantikan itu?

oleh Muhammad Ali diperbarui 28 Jun 2013, 00:25 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2013, 00:25 WIB
lurah-jokowi-130627b.jpg
Usai menggelar lelang jabatan lurah dan camat, akhirnya terpilih 44 camat dan 267 lurah hasil dari lelang jabatan itu. Mereka pun dilantik Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi di depan halaman Gedung Balaikota DKI Jakarta, Kamis (27/6/2013).

Dengan mengenakan setelan jas hitam yang dilengkapi dasi merah dan berkopiah hitam, Jokowi tiba di lokasi pelantikan pada pukul 09.05 WIB. Ia didampingi sang istri, Iriana dan Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok yang diiringi 2 ondel-ondel.

Tak lama berselang, acara pun dimulai. Jokowi langsung naik ke panggung untuk melantik para camat dan lurah di tengah cuaca matahari pagi yang agak terik. Sebelum mengambil sumpah, Mantan Walikota Solo ini bertanya kepada para camat dan lurah. Tampak para lurah yang mengenakan seragam putih-putih serta camat berseragam hitam-hitam berbaris rapi dan siap dilantik.

"Apakah saudara semuanya bersedia untuk diambil sumpahnya," tanya Jokowi.

"Bersedia..." jawab para lurah dan camat serentak.

Selanjutnya, prosesi pengambilan sumpah pun dimulai. Ratusan camat dan lurah mengikuti lafadz sumpah jabatan yang disebutkan Jokowi.

Setelah diambil sumpahnya, Jokowi kemudian melantik para lurah dan camat. Secara simbolis, Jokowi memanggil beberapa perwakilan camat dan lurah.

Jokowi kemudian menyematkan pangkat dan tanda jabatan secara simbolis kepada sejumlah perwakilan camat dan lurah tersebut, antara lain Camat Kebon Jeruk Mursidin, Camat Senen Drg Lola Lovita, Lurah Kembangan Utara Agus Setiawan, dan Lurah Tanah Tinggi Mayanti Aziz.

Upacara pelantikan dibagi menjadi tiga sesi, yaitu pengambilan sumpah, peletakan pangkat, serta penandatanganan tugas. Acara ini juga menarik perhatian Museum Rekor Indonesia (Muri) dan dinobatkan sebagai acara pelantikan pejabat terbanyak seluruh Indonesia.

Bagaimana serunya prosesi pelantikan lurah dan camat itu? Berikut [GALERI FOTO] Jokowi Lantik 44 Camat dan 267 Lurah Lelang Jabatan.(Ali)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya