Riki Pelaku Penyiraman Air Keras Kerap Mengancam Mantan Pacar

Riki Halim Levin (23), pelaku penyiraman air keras kepada Lynia Davega (19) ternyata kerap melakukan ancaman terhadap mantan kekasihnya.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 07 Okt 2013, 15:01 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2013, 15:01 WIB
siram-air-keras-iluts-131006c.jpg
... Selengkapnya
Riki Halim Levin (23), pelaku penyiraman air keras kepada Lynia Davega (19) ternyata kerap melakukan ancaman terhadap mantan kekasihnya itu. Hal itu disampaikan oleh kakak kandung Lynia, Fuad Hamdani (26).

Menurut Fuad, Riki kerap mengancam adiknya usai keduanya putus. "Si Riki itu pacaran ditolak dan dia ngejar terus, tapi adik saya tidak mau," kata Fuad ketika ditemui di Rumah Sakit Royal Taruma Jakarta, Senin (7/10/2013).

Fuad menambahkan, terhitung sejak Juli 2013 --usai putus dari adiknya-- Riki kerap memberikan ancaman lewat pesan singkat kepada Lynia.

"Sering ke SMS ke adik saya, ngancam kalau hubungannya tidak kembali lagi saya mau disantet. Pokoknya semua keluarga saya mau dicelakakan," tambah Fuad.

Sebelumnya, mahasiswi Universitas Bina Nusantara, Lynia Davega (19) menjadi korban penyiraman air keras oleh mantan pacarnya, Riki Halim Levin (23) pada Kamis 3 Oktober 2013. Akibat siraman air keras itu, Lynia mengalami luka bakar yang cukup parah. Riki hingga kini masih buron. (Mvi/Mut)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya