Memasuki hari ketiga, identitas mayat perempuan dalam koper belum juga terungkap. Sementara polisi telah memintai keterangan 5 orang saksi untuk mengungkap pembunuhan sadis ini.
Liputan 6 SCTV, Senin (4/11/2013) jenazah perempuan dalam koper hingga kini masih berada di Ruang Jenazah Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. Hari ini akan dilakukan otopsi dalam, setelah sebelumnya otopsi luar selesai.
Jasad perempuan nahas ini ditemukan warga dalam koper yang mengambang di Kali Cinyurup, Bogor, Jawa Barat. Kondisi jasad mengenaskan dengan 20 luka tusukan di sekujur tubuh. Dari hasil pemeriksaan, salah seorang saksi mengaku sempat melihat mobil minibus mondar-mandir di dekat lokasi penemuan mayat.
Kepolisian telah menyebarkan ciri-ciri korban seperti berkulit putih, diduga etnis Tionghoa, rambut sebahu, berusia awal 30-an, bercat kuku merah, serta beranting dan bercincin perak.
Bagi yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri tersebut diminta melaporkannya kepada kepolisian setempat. (Eks/Yus)
Liputan 6 SCTV, Senin (4/11/2013) jenazah perempuan dalam koper hingga kini masih berada di Ruang Jenazah Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. Hari ini akan dilakukan otopsi dalam, setelah sebelumnya otopsi luar selesai.
Jasad perempuan nahas ini ditemukan warga dalam koper yang mengambang di Kali Cinyurup, Bogor, Jawa Barat. Kondisi jasad mengenaskan dengan 20 luka tusukan di sekujur tubuh. Dari hasil pemeriksaan, salah seorang saksi mengaku sempat melihat mobil minibus mondar-mandir di dekat lokasi penemuan mayat.
Kepolisian telah menyebarkan ciri-ciri korban seperti berkulit putih, diduga etnis Tionghoa, rambut sebahu, berusia awal 30-an, bercat kuku merah, serta beranting dan bercincin perak.
Bagi yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri tersebut diminta melaporkannya kepada kepolisian setempat. (Eks/Yus)