Slank Feat Gita Wirjawan, Slankers Nyalakan Korek Api

Dengan lampu di sekitar yang diredupkan, para slankers menyalakan korek api.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 14 Des 2013, 00:28 WIB
Diterbitkan 14 Des 2013, 00:28 WIB
gita-bimbim-131213d.jpg

Menteri Perdagangan Gita Wirjawan menepati janjinya untuk berduet dengan Slank dalam konser HUT ke-30 band gang potlot itu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (13/12/2013).

Dengan pakaian hitam-hitam dan mengenakan topi, Gita tidak canggung memetikkan jarinya pada piano yang telah disiapkan. Bahkan Sang Menteri ini juga sempat melihatkan kebolehannya dalam solo skill.

Slank dan Gita berduet menyanyikan lagu pertama yakni 'Maafkan'. Kemudian di medley dengan lagu andalan dari Kaka, Slank, Abdee, Ridhoo dan Bimbim, yakni 'Ku Tak Bisa'.

Pantauan Liputan6.com di lokasi, slankers menghiasi suasana konser hening. Dengan lampu di sekitar yang diredupkan, para slankers menyalakan korek api. Gita yang mengenakan kaos polo hitam itu tampak menikmati kolaborasinya dengan Slank.

Usai mengiringi Slank membawakan lagu 'Padamu Negeri', Gita mengakhiri penampilannya. Meski tampak lelah dengan sesekali mengelap keringat yang membasahi dahinya, kandidat Konvensi Demokrat ini tampak senang pada akhir aksinya. Ia mengepalkan kedua tangannya sambil tersenyum lebar. (Riz)

[Baca juga: Nonton Konser Slank, Jokowi: Ku Tak Bisa...Jauh, Darimu...]

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya