Cara Nonton I Hear(t) You, Serial Vidio yang Dibintangi Adhisty Zara dan Junior Roberts

Mario Narayudha memiliki kemampuan istimewa: ia bisa mendengar isi pikiran orang lain, namun ia sama sekali tidak bisa membaca pikiran Rona.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Sep 2021, 20:30 WIB
Diterbitkan 20 Sep 2021, 20:30 WIB
Vidio Original Series I Hear(t) You
Episode perdana Vidio original series I Hear(t) You dapat disaksikan melalui platform Vidio pada Sabtu, (12/12/2020). (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Vidio original series I Hear(t) You. Serial ini menceritakan tentang kisah Mario (Junior Roberts) yang memiliki kemampuan ajaib, Ia bisa mendengarkan pikiran orang. 

Dalam serial I Hear(t) You ini, Kemampuan Mario ini tidak semerta-merta anugerah sejak ia lahir, namun semua ini terjadi lantaran dirinya pernah mengalami mati suri. Keajaiban yang ia miliki ini membuat Mario akan sangat mudah untuk meluluhkan hati para wanita.

Namun kemampuan Mario ini tidak berlaku pada Rona (Adhisty Zara). Rona adalah gadis jutek, judes, dan cuek yang ternyata diam-diam menyimpan perasaan pada Mario.

Perasaan Rona inilah yang menyebabkan Mario tidak bisa untuk mengetahui isi kepala gadis tersebut. Meskipun begitu, hal ini malah membuat keduanya semakin dekat.

Penasaran dengan kisahnya? Saksikan selengkapnya dalam Vidio original series I Hear(t) You dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Cara Menonton Series I Hear(t) You di Vidio

Adhisty Zara
Adhisty Zara berperan sebagai Rona dalam Vidio original series I Hear(t) You. (Dok. Vidio)

Simak cara nonton streaming I Hear(t) You series melalui aplikasi Vidio di bawah ini:

1. Download dan log in aplikasi di ponsel

2. Buka App Store atau Play Store, cari aplikasi Vidio, kemudian klik install

3. Setelah selesai meng-install Anda dapat membuka aplikasi Vidio Pilih “Account” dan “Sign In”

4. Masukan informasi akun berupa email dan password yang akan Anda gunakan untuk mendaftar pada akun Vidio

5. Streaming drama dan film sudah dapat Anda nikmati di Vidio 

Cara berlangganan Vidio Premier Platinum

1. Masuk ke aplikasi Vidio

2. Log in dengan akun Vidio yang Anda punya

3. Lalu pilih menu more/lainnya

4. Kemudian anda bisa pilih menu subscription and purchases

5. Pilih paket premier yang Anda inginkan

6. Berikutnya lanjut ke pembayaran, Anda dapat memilih metode pembayaran yang dinginkan

7. Langkah terakhir, pembayaran telah selesai. Anda sudah dapat menikmati streaming drama dan film di Vidio.

Dapatkan rekomendasi original series lokal, film barat, film Indonesia, drama Korea, Thailand, Mandarin, anime, dan tayangan olahraga favorit hanya di platform streaming Vidio.

Penulis: Irma Resqi Fitrah

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya