Liputan6.com, Jakarta Saat libur akhir pekan banyak aktivitas yang dapat dilakukan untuk menghabiskan waktu, seperti jalan-jalan, berlibur keluar kota, membaca buku, mendengarkan musik, atau mungkin menonton sebuah film.
Berbicara mengenai film, ada satu rekomendasi film aksi berjudul Collide yang mungkin cocok untuk ditonton saat libur akhir pekan, terutama untuk Anda pencinta film aksi.
Baca Juga
Film ini dirilis pada tahun 2016 di Jerman dan di tahun 2017 di Amerika serikat. Collide disutradarai oleh Eran Creevy dan ditulis oleh F. Scott Frazier. Diperankan oleh Nicholas Hoult sebagai tokoh utama yang memerankan Casey Stein dan Felicity Jones sebagai Juliette Marne.
Advertisement
Film ini memiliki banyak adegan-adegan berbahaya yang dapat memacu adrenalin. Kira-kira seperti apa jalan cerita dari Casey dan Julie? Simak sinopsis film Collide di bawah ini.
Sinopsis Film Collide
Collide merupakan film aksi yang menceritakan tentang sepasang kekasih bernama Casey dan Leslie yang bertemu di sebuah bar. Casey yang saat itu melihat Julie masuk ke bar, langsung merasa suka dan jatuh cinta dengan Julie.
Casey dan temannya, Matthias, saat itu merupakan salah satu anak buah dari Geran, seorang pengedar narkoba di Cologne, Jerman. Awalnya Julie menunjukan ketertarikan kepada Casey. Namun, setelah mengetahui bahwa ia bekerja dengan Geran, Julie menolak Casey.
Setelah mempertimbangkan beberapa kali, Casey akhirnya memutuskan untuk berhenti bekerja kepada Geran dan mengajak kencan Julie. Setelah mengetahui bahwa Casey telah berhenti bekerja dengan Geran, akhirnya Julie pun mau berkencan dengan Casey.
Advertisement
Gagal Ginjal
Setelah beberapa kali berkencan, akhirnya mereka memutuskan untuk menjadi sepasang kekasih dan hidup bersama. Hingga suatu hari, Julie tiba-tiba merasa sakit dan dilarikan ke rumah sakit. Setelah diperiksa, ternyata Julie mengalami gagal ginjal.
Julie perlu melakukan operasi transplantasi ginjal. Namun, karena ia tidak terdaftar sebagai warga resmi Jerman, ia tidak bisa mendapatkan perawatan operasi transplantasi tersebut.
Julie mengatakan lebih baik ia dan Casey kembali ke Amerika Serikat. Namun, Casey menolak. Demi mendapatkan uang untuk operasi Julie, Casey kembali untuk bekerja dengan Geran dan ikut dalam pencurian narkoba dari pengedar narkoba, Hagen Kahl.
Namun, hal tersebut malah membawa malapetaka bagi Casey dan Julie yang membuat mereka dikejar oleh Hagen Kahl dan pasukannya. Bagaimana kisah Casey dan Julie berakhir? Apakah mereka dapat berhasil kabur dari kejaran Hagen? Dan apakah mereka berhasil mendapatkan uang tersebut?
Streaming Film Collide di Vidio
Itulah sinopsis dari film Collide. Bagaimana kelanjutan ceritanya? Langsung nonton film Collide di platform streaming Vidio. Dapatkan rekomendasi film Hollywood, film Indonesia, drama Korea, Thailand, Mandarin, Bollywood, anime, original series, dan tayangan olahraga favorit hanya di Vidio.
Penulis: Ichlas Firmansyah
Advertisement