Liputan6.com, Jakarta - PT Piaggio Indonesia bakal meluncurkan Vespa Sprint pada Jumat, 6 Juni 2014. Rencananya, model tersebut akan dilepas bersamaan dengan beberapa skutik retro dari Italia lainnya.
"Kami akan meluncurkan beberapa produk baru, salah satunya itu (Vespa Sprint)," ujar PR Communication Specialist PT Piaggio Indonesia, Ignes Messyta kepada Liputan6.com, seperti ditulis Sabtu (31/5/2014).
Meski mengamini bahwa Vespa Print diluncurkan bersamaan dengan gelaran Pekan Raya Jakarta (PRJ), Ignes enggan memberikan informasi lebih lanjut tentang produk lain yang bakal ditetaskan dalam waktu bersamaan.
"Kami nggak bisa bukan informasi lebih jauh. Nantikan saja pada 6 Juni," tegasnya.
Dia menjelaskan, Vespa Sprint mengisi segmen di atas Vespa Primavera yang dilepas pada Maret. "Kami posisikan di atas Primavera yang dibanderol Rp 30 juta," imbus Ignes.
Informasi terkait peluncuran Vespa Sprint terendus berdasarkan sebuah undangan yang memberikan informasi 'Save Your Date 06-06-06 New Product Launch'. Selain tanggal penetasan produk baru, undangan berwarna yang didominasi latar kuning itu akan digelar pada pukul 15.30 - 17.30.
Tak hanya undangan, sebuah pesan singkat yang dikirim oleh VespaJKT memberikan informasi soal pemesanan untuk model Sprint 150e dan GTS Super 150ie juga tersebar. Pesan juga memberikan informasi tentang promo menarik yang akan digelar selama gelaran Pekan Raya Jakarta (PRJ).
"Open pre-order Vespa Sprint 150ie & GTS Super 150ie| Get Special Promo Only on Jakarta Fair (PRJ)," tulis pesan yang diterima Liputan6.com.
Adapun, Vespa Sprint dibangun dengan perpaduan desain dari Sprint dan Primavera. Meskipun, model anyar ini merupakan reinkarnasi dari model Spit yang diluncurkan pada 1966 dalam model skutik. Di dalame negeri motor hadir dengan mesin berkapasitas 150 cc. (Gst/Ndw)
Dilepas di PRJ, Vespa Sprint Dibanderol di Atas Rp 30 Juta
Vespa Sprint akan dilepas bersama dengan beberapa skutik retro dari Italia lainnya.
Diperbarui 31 Mei 2014, 13:17 WIBDiterbitkan 31 Mei 2014, 13:17 WIB
Vespa Sprint akan dilepas bersama dengan beberapa skutik retro dari Italia lainnya. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
10
Berita Terbaru
Tanggal Hijriah Hari Ini Minggu 27 April 2025, Simak Doa Pembuka Rezeki dari Segala Arah
Bunda Iffet Slank dan Cerita di Balik Terbentuknya Komunitas Slankers
Diabetes Tipe 5: Penyakit Lama yang Baru Diakui, Menyasar Remaja Kurus dan Malanutrisi
Norwegia dan Palestina Resmi Jalin Hubungan Diplomatik
Antara Apes dan Beruntung, Pria Ini Tak Sadar Beli Lagi Mobilnya yang Dicuri
Mengenal Wisata Edukasi Susu Batu, Destinasi Menarik di Kota Batu
Mengenal Iwan Sunito, Pengusaha Properti RI yang Melejit di Australia
Daftar Juara Copa del Rey dari Masa ke Masa usai Barcelona Kalahkan Real Madrid di Final
Turkmenistan Kini Buka Pintu untuk Wisatawan Asing, Dikenal Sebagai Salah Satu Negara Paling Tertutup di Dunia
Tri Alxndr Ajak Nostalgia Bernuansa Musik Pop Manis dalam Single Kamu Lupa, Kemunculan Perdana Usai Fokus Jadi Pegawai Kantoran
Menteri Mu'ti: Banyak Konten Media Sosial Cari Sensasi untuk Sesuap Nasi
Diabetes Tipe 5: Ancaman Baru bagi Generasi Muda yang Perlu Diwaspadai