Liputan6.com, Jakarta - PT Piaggio Indonesia bakal meluncurkan Vespa Sprint pada Jumat, 6 Juni 2014. Rencananya, model tersebut akan dilepas bersamaan dengan beberapa skutik retro dari Italia lainnya.
"Kami akan meluncurkan beberapa produk baru, salah satunya itu (Vespa Sprint)," ujar PR Communication Specialist PT Piaggio Indonesia, Ignes Messyta kepada Liputan6.com, seperti ditulis Sabtu (31/5/2014).
Meski mengamini bahwa Vespa Print diluncurkan bersamaan dengan gelaran Pekan Raya Jakarta (PRJ), Ignes enggan memberikan informasi lebih lanjut tentang produk lain yang bakal ditetaskan dalam waktu bersamaan.
"Kami nggak bisa bukan informasi lebih jauh. Nantikan saja pada 6 Juni," tegasnya.
Dia menjelaskan, Vespa Sprint mengisi segmen di atas Vespa Primavera yang dilepas pada Maret. "Kami posisikan di atas Primavera yang dibanderol Rp 30 juta," imbus Ignes.
Informasi terkait peluncuran Vespa Sprint terendus berdasarkan sebuah undangan yang memberikan informasi 'Save Your Date 06-06-06 New Product Launch'. Selain tanggal penetasan produk baru, undangan berwarna yang didominasi latar kuning itu akan digelar pada pukul 15.30 - 17.30.
Tak hanya undangan, sebuah pesan singkat yang dikirim oleh VespaJKT memberikan informasi soal pemesanan untuk model Sprint 150e dan GTS Super 150ie juga tersebar. Pesan juga memberikan informasi tentang promo menarik yang akan digelar selama gelaran Pekan Raya Jakarta (PRJ).
"Open pre-order Vespa Sprint 150ie & GTS Super 150ie| Get Special Promo Only on Jakarta Fair (PRJ)," tulis pesan yang diterima Liputan6.com.
Adapun, Vespa Sprint dibangun dengan perpaduan desain dari Sprint dan Primavera. Meskipun, model anyar ini merupakan reinkarnasi dari model Spit yang diluncurkan pada 1966 dalam model skutik. Di dalame negeri motor hadir dengan mesin berkapasitas 150 cc. (Gst/Ndw)
Dilepas di PRJ, Vespa Sprint Dibanderol di Atas Rp 30 Juta
Vespa Sprint akan dilepas bersama dengan beberapa skutik retro dari Italia lainnya.
diperbarui 31 Mei 2014, 13:17 WIBDiterbitkan 31 Mei 2014, 13:17 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tips Menghilangkan Bau Kaki: Panduan Lengkap untuk Kaki Segar dan Bebas Aroma
Dukcapil Jakarta Perpanjang Layanan Rekam Cetak KTP bagi Pemilih Pemula hingga Hari Pencoblosan
Anak Usaha Delta Dunia Makmur Caplok Tambang Batubara di Australia Rp 7,2 Triliun
Apa Itu Bug Bounty: Panduan Lengkap untuk Pemula
Pengusaha Konstruksi Tolak PPN 12%, Ini Bahayanya
Kalimat Permintaan Saran yang Tepat dalam Kata Pengantar Karya Tulis Adalah? Ini Penjelasannya
Tips Menghilangkan Jerawat Batu: Kenali Gejala, Pencegahan Serta Mitos Jerawat
Mau Ikut Program 3 Juta Rumah Rakyat Prabowo? Segini Gaji Maksimal yang Harus Kamu Miliki
Tips Menggoreng Kentang Spiral Agar Renyah: Panduan Lengkap
Cara Buat Coklat Es Kulkul: Panduan Lengkap Membuat Camilan Segar
Sederet Tantangan Lembaga Keuangan Mikro di Era Prabowo
Apa Itu Bulu Babi: Penjelasan Lengkap Tentang Hewan Laut Unik Ini