Liputan6.com, Jakarta Penyanyi solo Tri Alxndr resmi meluncurkan single debutnya berjudul “Kamu Lupa”. Meski namanya mungkin belum banyak dikenal publik, Tri Alxndr sejatinya bukan wajah baru dalam dunia musik.
Lahir dari kecintaan terhadap musik sejak masa SMP, Tri sudah lama aktif sebagai keyboardist dan vokalis. Ia pernah tergabung dalam band Dynamic Pulse bersama sejumlah musisi kenamaan seperti Leo (ECOUTEZ), Timur (FLOAT), Indra Azis, dan Yarra Aristi.
Baca Juga
Tri Alxndr juga pernah tampil bersama band Kintamani di berbagai festival dan kompetisi musik, serta bekerja sama dengan musisi-musisi ternama seperti Tompi, Barry Likumahuwa, Andre Dinuth, Denny (TOFU), Konde (eks SAMSONS), hingga Didiet Violin.
Advertisement
Tak hanya itu, Tri Alxndr juga telah aktif menulis lagu sejak SMA dan sempat merilis karya di ranah musik jazz bersama band Co-P. Namun, di tengah perjalanannya, Tri sempat memutuskan untuk meninggalkan dunia musik dan fokus pada karier di dunia kerja kantoran.
“Sebenarnya gue sudah lama bermusik dan suka menulis lagu. Meski udah lama meninggalkan dunia musik, tapi kenikmatan bermain musik itu selalu datang. Apalagi gue masih selalu terkoneksi sampai sekarang dengan teman-teman bermusik gue,” ujar Tri.
Awal Mula Kembalinya Tri ke Dunia Musik
Kembalinya Tri ke dunia musik bermula dari sebuah podcast yang ia jalani bersama teman-temannya di masa pandemi.
Saat itu, ia mendengarkan lagu “Melepasmu” milik DRIVE dan tergerak untuk menggarap versi cover berbahasa Inggris. Ia pun meminta izin pada Gembok—manajernya yang juga saat itu menangani band DRIVE—dan berdiskusi langsung dengan penulis lagu tersebut, Bhusdeq (Budi DRIVE).
Namun, alih-alih membuat versi cover, Bhusdeq menyarankan Tri untuk menulis lagu baru karena perubahan bahasa dinilai membuat nuansa lagu terlalu berbeda. Dorongan tersebut menjadi pemicu bagi Tri untuk kembali menulis dan memproduksi lagu secara serius.
Single “Kamu Lupa” pun lahir sebagai karya solo perdananya di tahun 2024. Lagu ini menggambarkan rasa rindu terhadap seseorang dari masa lalu—tentang rasa penasaran akan kehidupan orang tersebut kini, dan tentang memori yang terus mengendap walau kisah telah berlalu.
“Kayak ada perasaan yang tiba-tiba kangen aja ke seseorang yang pernah ada cerita sama kita di masa lalu. Terus sibuk dengan kekepoan sendiri tentang kabar dia sekarang gimana yah, dia masih inget gue enggak yah, atau dia selama ini kepikiran enggak sih sama gue. Sebenarnya pertanyaan-pertanyaan di pikiran itu enggak penting sih, karena kita udah punya kehidupan masing-masing,” jelas Tri.
Mengusung genre pop dengan tempo sedang, “Kamu Lupa” hadir dengan sentuhan permainan keyboard, bass, dan rhythm yang segar dan ringan. Lagu ini cocok untuk siapa pun yang masih menyimpan kilasan kenangan masa lalu, termasuk kepada mereka yang sudah menjalani hubungan baru namun tetap mengenang "mantan terindah".
Advertisement
Jauh dari Kesan Mellow
Meski bertema nostalgia, lagu ini jauh dari kesan mellow. Sebaliknya, lagu ini mengajak pendengarnya untuk mengenang dengan cara yang manis dan penuh semangat.
“Gue bikin chord dan lirik lagu ini sampai jadi demo mungkin memakan waktu 1 bulan. Sembari gue mempersiapkan diri sebelum rekaman, gue ambil kelas vokal sama Mbak Uci dari Elfa’s Singer. Karena gue udah lama enggak nyanyi, jadi rasanya perlu latihan ekstra untuk mendukung performa gue di lagu ini,” katanya.
Dalam proses produksinya, Tri menggandeng musisi muda dari Roommate Music, yakni Aldi Fachrobby dan Raymond Aditya. Ia juga mendapat bimbingan vokal dari Irvnat, yang turut menjadi Vocal Director dalam proyek ini. Meski sempat menghadapi kendala teknis saat rekaman, keseluruhan proses berlangsung seru dan menyenangkan.
“Kalau untuk produksi musiknya, semua gue percayakan pada tim Roommate Music karena gue pengen lagu ini terdengar fresh dan kekinian. Cuma gue tetep kasih sedikit input dalam aransemennya. Begitu dengar hasil preview-nya, gue happy banget. Irvnat juga bantu banget dalam pengarahan vokal, hasil akhirnya beda jauh dari versi demo,” ujar Tri.
Digarap dengan Pendekatan yang Sederhana
Music video “Kamu Lupa” juga digarap dengan pendekatan yang sederhana namun tetap menggambarkan semangat lagu. Tri menjalani proses syuting di tengah kota Jakarta saat bulan puasa bersama tim dari Ronnyrom Production. Video tersebut menyajikan sisi fun dan playful dari lagu tanpa narasi yang bertele-tele.
Di tengah kemunculan kembali ke industri musik yang kini jauh lebih kompleks dan kompetitif, Tri menyadari bahwa dunia musik telah berubah. Namun bagi dirinya, bermusik tetaplah bagian yang tak terpisahkan dari hidup.
“Gue kembali ke kancah dunia musik yang udah jauh berbeda dari yang gue jalani dulu. Gue jadi berasa newbie lagi. Karena saat ini, musik bukan hanya menonjolkan karya dan skill aja, tapi juga banyak elemen lain yang harus diperhatikan, terutama di bidang teknis, teknologi dan kreativitas. Gue jadi banyak belajar lagi, tapi memang dari dulu musik adalah hal yang enggak bisa dilepaskan dari hidup gue,” tutup Tri.
Kredit Produksi:
Composer: TRI ALXNDR
Music Produced by: Roommate Music (Aldi Fachrobby, Raymond Aditya)
Vocal Produced by: IrvnatGuitar: Made Dien
Mixed & Mastered: Wawas Akasah
Producer: Palebule Production
Vocal Recorded at: Bro’s Studio
Advertisement
